Tanpa disangrai, ini trik menyimpan terasi agar awet, bebas bau, dan tidak berjamur

Tanpa disangrai, ini trik menyimpan terasi agar awet, bebas bau, dan tidak berjamur
Praktis Buat Ditiru Di Rumah~ |

Dilansir BrilioFood dari YouTube Mbok Jar pada Rabu (7/6), trik menyimpan terasi ini juga berfungsi agar bahan makanan tersebut nggak bau dan berjamur. Pertama-tama, jemur terasi di bawah sinar matahari langsung hingga kering. Sembari menunggu terasi dijemur, siapkan daun pisang yang sudah kering atau kelaras. Kemudian lap daun pisang hingga bersih.

"Nah kita cari lembaran-lembaran kelaras yang lebar ya dan yang kecil nggak usah dipakai. Yang lebar dan tidak sobek yang dipakai," jelas pemilik akun YouTube Mbok Jar.

Tanpa disangrai, ini trik menyimpan terasi agar awet, bebas bau, dan tidak berjamur

foto: YouTube/Mbok Jar

Selanjutnya, bungkus terasi dengan daun pisang kering yang sudah dilap. Lalu bungkus lagi terasi dengan kertas minyak, kareti pula supaya tertutup rapat.

"setealh dibungkus kelaras, harus dilapisi lagi dengan kertas minyak ya pemirsa. Agar aroma terasinya tidak keluar kemana-mana," lanjutnya.

Tanpa disangrai, ini trik menyimpan terasi agar awet, bebas bau, dan tidak berjamur

foto: YouTube/Mbok Jar

Terakhir, masukkan dan tata bungkusan terasi di toples dan tutup hingga rapat. Kemudian simpan di tempat yang kering.

Tanpa disangrai, ini trik menyimpan terasi agar awet, bebas bau, dan tidak berjamur

foto: YouTube/Mbok Jar

Trik menyimpan terasi agar awet yang dibagikan oleh YouTube Mbok Jar pun mendapat perhatian warganet, lho.

"Wahhh cara menyimpan terasinya boleh dicoba nih bun, makasih informasinya...," tulis akun YouTube/PANDEGLANG OFFICIAL.

"terasi ini masuk favorit saya dibuat sambel.. luar biasanya ini alami banget metode membungkus dan penyimpanan nya," ujar akun YouTube/Wong Jawa Asik.

"Wah manteb ki mbok jadi inget almarhum ibuku yang dulu sukanya nyimpen terasi pakai cara seperti ini," ungkap akun YouTube/Tepos petualang.

"Oh begitu ya mbok.. lbih praktis simpel trasi dibungkus dengan klaras biar awet 1 2 3 taun msih awet . Mksih sharingnya mbok Jar. Mantap," papar akun YouTube/Pesek Nggalek Channel.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya