Resep dan cara membuat bakso bakar saus tiram, simpel, istimewa, bisa jadi ide jualan
Brilio.net - Bakso bakar memang punya kenikmatan sendiri saat disantap. Selain jadi lauk, bakso bakar juga cocok dijadikan camilan. Buat yang tak terlalu suka pedas, bisa juga kreasi bakso bakar saus tiram yang bercita rasa gurih. Selain enak, cara membuatnya juga simpel. Bumbunya yang meresap ke dalam dijamin nggak cukup makan satu tusuk. Selain jadi camilan sehari-hari di rumah, bisa juga jadi ide jualan. Dilansir BrilioFood dari Instagram/@infomenumasakan, berikut resep lengkapnya.
foto: Instagram/@infomenumasakan
Bahan:
- 24 buah bakso sapi
- 2 sdm saus tiram
- 1/4 buah bawang bombai, cincang halus
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 3 sdm saus sambal
- 1 sdm kecap inggris
- 1 sdm kecap manis
- 100 ml air
- 1/2 sdt lada hitam
- 1 sdt cabai bubuk
- Gula dan garam secukupnya
- 2 sdm mentega untuk menumis
- 8 buah tusuk sate
Cara membuat:
1. Tusuk bakso sapi menggunakan tusuk sate, isi 3 buah masing-masing tusuknya, sisihkan.
2. Panaskan mentega, tumis bawang bombai dan bawang putih sampai harum, masukkan semua bahan, aduk rata, sampai agak kental, cicipi rasa, angkat.
3. Oles bakso sapi pakai kuas dengan bumbu yang sudah ditumis, sampai semua terlapisi bumbu.
4. Panaskan panggangan, bakar bakso yang sudah dioles bumbu, sampai tercium aroma bakaran, angkat, sajikan dengan sisa bumbu yang telah ditumis.
RECOMMENDED ARTICLES
- Cara membuat tahu bakso sayur, gurih dan bisa jadi ide jualan
- Cara membuat roti tawar isi sosis, bisa jadi camilan dan ide jualan
- Cara membuat bakso udang crispy, mudah dibuat dan cocok jadi camilan
- 5 Cara bikin keripik nangka ekonomis, lezat dan renyah hingga 2 bulan
- Resep sosis telur tusuk, jajanan anak SD enak dan antigagal
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas