Brilio.net - Selain bumbu dasar, seperti bawang merah dan putih, daun bawang juga termasuk stok bahan masakan yang wajib ada di rumah. Walaupun lebih sering dipakai sebagai garnish, daun bawang tetap punya andil untuk bikin rasa dan aroma makanan semakin nikmat. Tak hanya itu, daun bawang juga bisa bikin tampilan makanan jadi lebih enak. Pasalnya, daun bawang juga sering dijadikan garnish.

Seperti kebanyakan sayur lainnya, daun bawang juga harus disimpan dengan tepat biar kondisinya tetap segar saat ingin dikonsumsi. Agar segarnya awet, daun bawang umumnya disimpan di kulkas. Dengan cara ini, daun bawang bisa tahan selama dua sampai tiga minggu. Daun bawang pun akan lebih tahan lama lagi jika disimpan di freezer.

Namun, jika daun bawang sudah terlanjur layu, sebaiknya jangan buru-buru dibuang. Pasalnya, ada cara yang bisa membuat daun bawang jadi segar kembali. Cara mengembalikan kesegaran daun bawang dibagikan salah satu warganet bernama Tara. Hal tersebut ia lakukan lantaran sebelumnya sering membuang daun bawang layu secara cuma-cuma.