10 Makanan diet ini dikonsumsi Ramzi, bobot turun 13 kg hitungan bulan

10 Makanan diet ini dikonsumsi Ramzi, bobot turun 13 kg hitungan bulan
Ramzi Masih Boleh Mengonsumsi Santan, Lho. | foto: Instagram/@avibasalamah

1. Nasi merah.

10 Makanan diet ini dikonsumsi Ramzi, bobot turun 13 kg hitungan bulan

foto: Pexels/Polina Tankilevitch

Ramzi menghindari nasi putih selama diet. Sebagai gantinya, ia mengonsumsi nasi merah yang lebih tinggi serat dan rendah karbohidrat. Dilansir dari timesofindia.indiatimes.com, nasi merah ini berbeda dengan nasi putih karena tidak melalui banyak proses pengolahan, sehingga nutrisinya masih terjaga, terutama seratnya.

2. Telur.

10 Makanan diet ini dikonsumsi Ramzi, bobot turun 13 kg hitungan bulan

foto: Instagram/@avibasalamah

Telur kerap dikonsumsi Ramzi sebagai lauk hariannya. Sebisa mungkin, telurnya dimasak tanpa minyak atau pakai minyak sehat. Dilansir dari medicalnewstoday.com, mengonsumsi telur saat diet bisa bantu kontrol kalori pada tubuh. Selain itu, telur juga ampuh meningkatkan metabolisme dan bikin kenyang lebih lama.

3. Santan dari kelapa asli.

10 Makanan diet ini dikonsumsi Ramzi, bobot turun 13 kg hitungan bulan

foto: Pexels/Oleksandr Pidvalnyi

Di program dietnya ini, Ramzi pun masih diperbolehkan mengonsumsi santan, lho. Asalkan, santannya berasal dari kelapa asli, bukan santan kemasan. Dilansir dari webmd.com, santan yang dikonsumsi dalam jumlah sewajarnya bisa bantu menekan nafsu makan dan menambah energi buat beraktivitas selama diet.

4. Tahu.

10 Makanan diet ini dikonsumsi Ramzi, bobot turun 13 kg hitungan bulan

foto: Instagram/@abiramzi76

Ramzi juga kerap mengonsumsi tahu sebagai salah satu alternatif lauknya. Tahunya pun tak digoreng, melainkan ditumis maupun direbus. Dikutip dari weightwatchers.com, tahu bebas kolesterol, rendah kalori, tinggi protein, serta mengandung kalsium dan mangan. Dengan begitu, tahu juga mampu menjaga berat badan tak mudah naik.

5. Tauge.

10 Makanan diet ini dikonsumsi Ramzi, bobot turun 13 kg hitungan bulan

foto: Unsplash/Peijia Li

Ramzi pun biasanya mengonsumsi tauge yang dicampurkan pada menu sayuran. Walaupun ukuran tauge kecil-kecil, tetapi manfaatnya banyak, lho. Dilansir dari stylecraze.com, tauge ini rendah kalori, bebas lemak, dan tinggi serat yang sangat ampuh buat turunkan berat badan.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya