7 Camilan sehat ala Jessica Mila ini kaya protein dan vitamin
Diperbarui 14 Des 2021, 17:12 WIB
Diterbitkan 14 Des 2021, 19:05 WIB
Brilio.net - Melalui akun Instagram dan channel YouTube pribadinya, Jessica Mila kerap berbagi tentang pola hidup sehat yang ia jalani beberapa tahun belakangan ini. Rutin berolahraga dan menjaga pola makan sehat jadi kunci Jessica Mila menjaga berat badan idealnya.
Tak hanya menjaga berat badannya tetap seimbang, pola makan yang dijalani Jessica Mila juga bikin metabolisme tubuhnya makin kuat. Hasilnya, Jessica Mila tetap sehat dan bugar di tengah aktivitas padatnya. Melalui media sosial, pemain film Imperfact ini pun kerap membagikan berbagai menu makannya.
Meski menerapkan pola hidup sehat, Jessica Mila tetap ngemil, lho. Nggak sembarangan, camilan yang dibuat Jessica Mila terbuat dari bahan-bahan sehat dan kaya nutrisi. Salah satu kandungan yang wajib ada di camilan Jessica Mila adalah protein.
Penasaran apa saja camilan tersebut? Berikut BrilioFood rangkum tujuh camilan sehat ala Jessica Mila dari berbagai sumber pada Selasa (14/12).
1. Rainbow fruit in jar yang dibuat Jessica Mila ini terdiri dari buah stroberi dan bluberi. Camilan sehat ini merupakan salah satu andalannya.
foto: YouTube/Jessica Mila
2. Jessica membuat cupcake cokelat yang cukup mudah dan enak disantap sebagai camilan. Heavenly chocolate cupcakes buatannya ini menggunakan bahan sederhana.
foto: Instagram/@jscmila
3. Selanjutnya, Jessica membuat banana smoothie. Pisang yang dicampur dengan peanut butter dan bubuk kayu manis ini jadi camilan kaya akan vitamin.
foto: YouTube/Jessica Mila
4. Dalam kolaborasinya dengan Afgan, Jessica Mila membuat wortel goreng yang kemudian dicampur dengan berbagai macam sayuran lainnya.
foto: YouTube/Afgan
5. Kreasi buah buatan Jessica Mila ini cukup dengan mencampur beberapa macam buah lalu dibentuk dengan tusuk sate. Jessica memakannya dengan cream lembut.
foto: YouTube/Jessica Mila
6. Nah, kalau camilan picnic roll buatan Jessica kali ini kaya akan kandungan proteinnya karena terbuat dari daging cincang, kornet, dan telur utuh.
foto: YouTube/Jessica Mila
7. Selanjutnya ada oreo cream rasberry yang lembut dan segar. Dessert enak ini semakin lengkap dengan topping buah rasberi dan rempahan tiramisu.
foto: YouTube/Jajan Jajan Vandah
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- 7 Kreasi camilan manis ala Sarwendah, cocok untuk keluarga
- 7 Camilan simpel dan bergizi ini bikin tubuh berenergi saat bekerja
- 7 Kreasi camilan ala Febby Rastanty ini baik untuk diet
- 7 Camilan sehat ala Oki Setiana Dewi ini enak dan cocok untuk anak
- Tetap makan enak, intip menu camilan sehat 7 seleb saat diet
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas