Tak diberi garam, ini trik melebatkan daun pohon jeruk purut agar cepat berbuah pakai 2 jenis minuman

Tak diberi garam, ini trik melebatkan daun pohon jeruk purut agar cepat berbuah pakai 2 jenis minuman
Cepat Dan Ampuh. |

Sebelum menambahkan bahan minuman, siapkan dulu kuning telur dan micin secukupnya ke mangkuk. Aduk hingga telurnya tercampur rata dengan micin. Setelah itu, tuang susu atau minuman probiotik, lalu aduk sampai rata. Nah, minuman inilah yang jadi salah satu bahan inti untuk menyuburkan pohon jeruk purut.

Tak diberi garam, ini trik melebatkan daun pohon jeruk purut agar cepat berbuah pakai 2 jenis minuman

foto: YouTube/AGRO NUSANTARA TV

Jika sudah rata, tuang racikan tersebut ke wadah berisi air kelapa. Air kelapa ini adalah bahan minuman kedua yang jadi rahasia pohon jeruk purut semakin subur. Aduk dan simpan campuran bahan-bahan ini ke dalam botol tertutup untuk difermentasi selama 2 minggu.

"Botol yang kita gunakan jangan sampai dipenuhi, sisakan sedikit ruang udara, kemudian nanti ditutup, setiap 3 hari buka tutupnya sedikit untuk membuang gas yang dihasilkan dari proses fermentasi ini," jelas pemilik akun YouTube AGRO NUSANTARA TV, dikutip BrilioFood pada Senin (27/11).

Tak diberi garam, ini trik melebatkan daun pohon jeruk purut agar cepat berbuah pakai 2 jenis minuman

foto: YouTube/AGRO NUSANTARA TV

Setelah difermentasi 2 minggu, kamu bisa mengetahui apakah racikan ini siap digunakan dengan melihat warnanya yang sudah semakin gelap. Selain itu, saat tutupnya dibuka, gasnya juga sudah tak keluar lagi. Di sisi lain, aroma dari cairan ini juga jadi lebih kuat, mirip seperti aroma hidangan tape.

Saat bahan fermentasi sudah siap digunakan, campur sekitar 2 cup dengan 1 liter air bersih. Setelah itu, siramkan ke tanaman pohon jeruk purut. Pemilik akun YouTube AGRO NUSANTARA TV juga menjelaskan, bahan fermentasi ini juga bisa digunakan pada jenis tanaman lain, tak hanya jeruk purut saja.

Tak diberi garam, ini trik melebatkan daun pohon jeruk purut agar cepat berbuah pakai 2 jenis minuman

foto: YouTube/AGRO NUSANTARA TV

Gimana, gampang banget ya triknya? Mengintip kolom komentar di unggahan YouTube AGRO NUSANTARA TV yang sudah ditonton 411 ribu kali, tak sedikit warganet yang mengaku sangat terbantu dengan tutorial membuat bahan penyubur tanaman ini, lho.

"Duluh Saya pernah bikin sperti ini dan benar cepat sekali berbungah. Air klapa saya ganti pocari sweet," ucap YouTube @marniizaz7342.

"mantap ilmunya bosku... bisa membantu petani,mengingat sa'at ini pupuk kimia harganya mahal melambung tinggi," ungkap YouTube @mancing6782.

"Di permentasi nya berapa hari mas?terima ksh info nya ," tanya YouTube @supiatiputri9699 dan dibalas oleh pemilik akun, "2 Minggu."

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya