Cara polwan keluarkan air mineral gelas dari kardus ini bikin kagum

Cara polwan keluarkan air mineral gelas dari kardus ini bikin kagum
Cocok Banget Buat Yang Kerja Di Katering. |

"Berasa Lagi Sulap," ungkapnya dilansir BrilioFood dari TikTok/@febrinavebriant, Senin (17/10).

Ia pun mengaku trik ini sangat membantu, bahkan terasa seperti sedang sulap saking cepatnya. Setelah segel bagian atas kardus dibuka, Febrina segera memiringkan kardus berisi air mineral gelas tersebut di atas meja. Saat posisinya sudah miring, ia terlihat menahan dulu semua air mineral gelasnya pakai tangan agar tidak berjatuhan.

Cara polwan keluarkan air mineral gelas dari kardus ini bikin kagum

foto: TikTok/@febrinavebriant

Sembari menahan air mineral, kardus dibalik perlahan agar posisinya jadi menghadap ke bawah. Febrina lantas menggeser kardus tersebut sedikit agar air mineral gelasnya berada di ujung meja. Kemudian, kardus tinggal diangkat dan air mineral gelas otomatis sudah tersusun rapi tanpa repot.

Cara polwan keluarkan air mineral gelas dari kardus ini bikin kagum

foto: TikTok/@febrinavebriant

Video tersebut pun sukses bikin warganet kagum. Nggak salah, kalau aksi Febrina tersebut sempat ramai dan masuk FYP (For Your Page) di TikTok, lho. Selain sudah ditonton jutaan kali, warganet juga sangat antusias dengan trik mengeluarkan air mineral gelas ala polwan satu ini.

@febrinavebriant

Berasa Lagi Sulap

suara asli - Onsimson

"Wih makasih kk, pelajaran nya," ujar TikTok/@Hendrishoop.

"Kreatif," puji TikTok/@ahmadhidayat8928.

"Udh biasa bgni waktu kerja d catering," kata TikTok/@B I M A.

"Cerdas. efisien waktu, tenaga," imbuh TikTok/@Tasia.

"Sumpah baru tauu," ucap TikTok/@devitaa.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya