Cuma pakai 1 bumbu dapur, begini cara alami mengusir tikus dari rumah tanpa bikin perangkap

Cuma pakai 1 bumbu dapur, begini cara alami mengusir tikus dari rumah tanpa bikin perangkap
Bahannya mudah didapat |

Cuma pakai 1 bumbu dapur, begini cara alami mengusir tikus dari rumah tanpa bikin perangkap

foto: TikTok/@bang_experiment

Sebagai alternatifnya, kamu bisa menggunakan cara lain dalam mengusir tikus. Beruntungnya, seorang pengguna TikTok @bang_experiment pernah membagikan cara sederhana dalam mengusir tikus. Bukan dengan cairan kimia khusus, dia justru menggunakan bahan alami yang mudah didapat di dapur.

Cuma pakai 1 bumbu dapur, begini cara alami mengusir tikus dari rumah tanpa bikin perangkap

foto: TikTok/@bang_experiment

Dilansir BrilioFood pada Senin (18/9), pengguna TikTok tersebut mengaku menggunakan bawang merah. Cara menggunakannya, cukup kupas dan iris tipis bawang merahnya. Dalam video tersebut, dia menggunakan 3 siung bawang merah supaya aromanya bisa menyengat.

Setelah diiris tipis, langsung siapkan dua lembar tisu. Lalu bungkus bawang merah tadi menggunakan tisu tersebut. Supaya tidak berserakan, ikat tisunya dengan tali rafia.

Cuma pakai 1 bumbu dapur, begini cara alami mengusir tikus dari rumah tanpa bikin perangkap

foto: TikTok/@bang_experiment

Nah, kamu bisa meletakkan tisu berisi bawang merah ini di area rumah yang sering didatangi tikus, seperti di lemari dapur atau kolong meja makan. Bisa juga diletakkan di dekat pintu atau lemari. Jika sudah, biarkan sampai beberapa hari.

Cuma pakai 1 bumbu dapur, begini cara alami mengusir tikus dari rumah tanpa bikin perangkap

foto: TikTok/@bang_experiment

Pada dasarnya, aroma bawang merah yang menyengat cenderung tidak disukai oleh tikus. Oleh sebab itu, tikus akan langsung pergi dengan sendirinya. Namun perlu diketahui bahwa bawang merah akan layu dalam beberapa hari. Jika hal itu terjadi, aroma bawang merah akan memudar. Kamu bisa menggantinya dengan bawang merah yang baru supaya tikus tidak masuk ke dalam rumah.

Tak hanya ampuh, cara ini juga cenderung aman dipraktikkan karena cenderung alami, lho. Kamu tak perlu membuat racun yang berpotensi dimakan dan justru membahayakan oleh hewan peliharaan di rumah. Jika menggunakan racun, biasanya tikus yang mati akan meninggalkan bangkai dan bau tak sedap di berbagai tempat. Sedangkan dengan cara ini, kamu tak perlu repot-repot mencari dan membuang bangkai tikus. Karena pada dasarnya, tikus sudah pergi dengan sendirinya.

@bang_experiment Tikus auto panik dong #idekreatif #fyp Dj Close Your Eyes Viral 2022 - YB STUDIO ENTERTAINMENT

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya