15 Resep menu takjil gorengan buka puasa, praktis dan bikin nagih

15 Resep menu takjil gorengan buka puasa, praktis dan bikin nagih
Menu Favorit Banyak Orang, Nih. |

6. Tahu isi sayur sosis.

15 Resep menu takjil gorengan buka puasa, praktis dan bikin nagih

foto: Instagram/@keturarsini

Bahan:
- 10 potong tahu putih
- Tepung bumbu serbaguna
- Air dingin

Bahan asian:
- 2 siung bawang putih cincang
- 4 biji bawang merah cincang
- 8 buah cabai rawit hijau
- 3 pcs sosis ayam potong dadu
- 1 genggam kol iris tipis
- 1 genggam kecambah
- 1 buah wortel size kecil, potong korek api
- 1 batang daun bawang
- Merica bubuk
- Kaldu jamur bubuk

Cara membuat:
1. Goreng tahu hingga matang, kemudian lubangi untuk memasukkan isian
2. Tumis bawang hingga harum, masukkan sosis dan wortel, tumis sebentar
3. Tambahkan sedikit air putih, masukkan kecambah, kol, daun bawang, dan potongan cabai rawit
4. Bumbui dengan merica bubuk dan kaldu jamur bubuk, koreksi rasa, jika sudah matang, sisihkan.
5. Larutkan tepung bumbu dengan air dingin, isikan tahu dengan tumisan sayur, kemudian celup ke tepung, goreng hingga matang, angkat dan sajikan.

7. Roti goreng ragout.

15 Resep menu takjil gorengan buka puasa, praktis dan bikin nagih

foto: Instagram/@yoanitasavit

Bahan:
3 lembar roti tawar, buang pinggirannya lalu belah 4 berbentuk kotak (jadi total ada 12 lembar)

Bahan pelapis (aduk hingga rata):
- 1 butir telur
- 2 sdm tepung terigu
- 4 sdm air
- Garam dan merica

Bahan lain:
- Tepung terigu
- Tepung roti halus
- Minyak untuk menggoreng

Bahan ragout:
- 1 sdm margarin
- 3 siung bawang putih, cincang
- 1/2 buah bawang bombay, cincang
- 2 sdm penuh tepung terigu
- 100 gr sosis, potong dadu kecil
- 40 gr wortel, potong dadu kecil
- 40 gr jamur kuping, potong dadu kecil
- 40 gr keju, parut
- Garam, kaldu bubuk, lada hitam secukupnya
- 250 ml susu cair
- 1/4 sdt oregano

Cara membuat:
1. Lelehkan margarin, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum, masukkan sosis, wortel dan jamur kuping aduk hingga agak layu.
2. Masukkan tepung terigu, aduk rata. Tambahkan susu cair, oregano, garam, kaldu bubuk dan lada hitam aduk sampai meletup dan ragout mulai mengental dan set. Koreksi rasa. Matikan api dan Dinginkan.
3. Ambil 1 lembar roti beri isian ragout lalu tutup dengan 1 lembar roti lagi, tekan agar padat dan rapikan pinggirannya.
4. Celupkan setiap sisi roti ke dalam tepung terigu lalu celupkan semua bagian ke adonan telur, balur dengan tepung roti sambil ditekan-tekan hingga tertutup sempurna.
5. Diamkan di freezer 30 menit. Goreng roti di minyak panas dan agak banyak dengan api sedang sampai berwarna keemasan. Angkat dan tiriskan. Sajikan hangat lebih nikmat.

8. Stik pisang kepok.

15 Resep menu takjil gorengan buka puasa, praktis dan bikin nagih

foto: Instagram/@megas_kitchen97

Bahan:
- 4 buah pisang kepok
- 3 sdm tepung beras
- 2 sdm tepung terigu
- 1 sdm gula
- 1/2 sdt garam
- 12 sdm air putih
- Tepung panir secukupnya
- Minyak goreng untuk menggoreng

Cara membuat:
1. Belah pisang menjadi 4 bagian.
2. Campur semua bahan kecuali tepung panir.
3. Celupkan pisang ke campuran tepung kemudian balurkan dengan tepung panir.
4. Goreng di minyak panas.

9. Bom isi bengkuang.

15 Resep menu takjil gorengan buka puasa, praktis dan bikin nagih

foto: Instagram/@gilda_mutt89

Bahan kulit:
- 2 kg singkong

Bahan isian:
- 11,5 kg bengkuang (potong panjang seperti korek api)
- 1 genggam ebi kering (cuci bersih dan cincang halus)
- 2 biji bawang putih (cincang halus)
- 1 sdt lada
- Garam secukupnya
- Minyak untuk menggoreng

Cara membuat:
1. Kupas singkong dan cuci bersih. Parut singkong dan sisihkan (jika mau tambah garam juga boleh).
2. Tumis bawang putih sampai agak kuning. Masukkan ebi, tumis sampai wangi.
3. Masukkan bengkuang, lada, dan garam tumis sampai matang. Angkat dan sisihkan.
4. Ambil sedikit bahan kulit, tipiskan, ambil 1 sdm isian lalu bungkus. Lakukan sampai habis.
5. Panaskan minyak dan goreng.

10. Cimol keju.

15 Resep menu takjil gorengan buka puasa, praktis dan bikin nagih

foto: Instagram/@dinyprastica

Bahan:
- 16 sdm tepung tapioka
- 1 sdm tepung terigu
- 1 siung bawang putih
- Air secukupnya
- 1 sdm penyedap atau kaldu bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt lada bubuk
- Keju quick melt atau mozarella
- Bumbu kentang goreng rasa keju
- Bubuk cabai

Cara membuat:
1. Haluskan bawang putih.
2. Panaskan air secukupnya, jika sudah mendidih, masukkan bawang putih yang telah dihaluskan, lalu lada dan kaldu bubuk.
3. Campurkan semua tepung ke dalam wadah.
4. Masukkan air yang sudah dimasak tadi ke dalam wadah yang berisi tepung sedikit demi sedikit, aduk sampai rata.
5. Jika adonan sudah agak dingin, langsung uleni menggunakan tangan.
6. Bentuk bulat adonan, kemudian masukkan keju yang telah dipotong kotak sesuai selera.
7. Siapkan penggorengan yang sudah diisi minyak goreng, tapi jangan nyalakan api dulu.
8. Masukkan cimol ke dalam minyak yang masih dingin, kemudian nyalakan kompor.
9. Gunakan api kecil, tips ini agar cimol tidak meletup saat digoreng.
10. Jika masih takut meletup saat digoreng bisa ditutup pada saat menggorengnya.
11. Goreng hingga cimol matang merata.
12. Jika sudah diangkat bisa tambahkan bubuk tabur sesuai selera kalian.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya