15 Resep tumis sosis, enak, praktis, dan cocok buat sarapan
Diperbarui 30 Jul 2021, 11:51 WIB
Diterbitkan 30 Jul 2021, 12:05 WIB
Brilio.net - Menu sarapan setiap orang umumnya berbeda-beda. Ada yang biasa makan buah saja di pagi hari, ada pula yang senang makan sereal maupun roti, dan ada juga yang langsung makan nasi beserta lauknya untuk sarapan.
Berbagai menu sarapan yang umum dan sering dijual di pasaran ada nasi kuning, bubur ayam, nasi uduk, dan masih banyak lagi. Namun di masa pandemi seperti sekarang, mungkin kebanyakan orang lebih memilih untuk memasak sendiri menu sarapannya di rumah.
Waktu sarapan cenderung lebih sedikit dibandingkan dengan makan siang maupun makan malam. Sehingga, lebih cocok mengonsumsi makanan yang praktis-praktis saja. Salah satu bahan makanan yang praktis untuk dimasak namun tetap lezat adalah sosis.
Kamu bisa membuat sosis dengan cara ditumis menggunakan berbagai bumbu sesuai dengan resep-resep di bawah ini. Berikut resep tumis sosis yang enak, praktis, dan cocok buat sarapan, dilansir Brilio Food dari berbagai sumber, Jumat (30/7).
1. Sosis saus tomat.
foto: Instagram/@yomas.id
Bahan:
- 5 buah sosis ayam atau daging, dipotong 3 bagian, dikerat-kerat
- 2 siung bawang putih, dicincang halus
- 1 sdm saus tiram
- 2 sdm saus tomat
- 2 sdm minyak
Cara membuat:
1. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan sosis. Masak sambil diaduk rata.
2. Masukkan saus tiram dan saus tomat. Aduk rata.
2. Sosis teriyaki.
foto: Instagram/@aras_galeri
Bahan:
- 10 buah sosis sapi
- 1 bawang bombay
- 3 cabai merah besar
- 3 cabai hijau besar
- 2 siung bawang putih besar
- 3 sdm saus teriyaki
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap inggris
- 1/2 sdm saus sambal
- 2 sdm kecap manis (sesuai selera)
- 1 sdt lada bubuk
- 1 sdm margarin
- Garam
Cara membuat:
1. Buang plastik pembungkus sosis, cuci bersih, satu sosis potong tiga, kerat ujungnya jangan sampai putus.
2. Panaskan margarin, tumis bawang putih cincang sampai harum, tambahkan potongan sosis, aduk-aduk sampai rata lalu masukkan segelas kecil air matang, bumbui dengan semua saus, lada bubuk, kecap manis, garam, dan kecap.
3. Setelah mulai susut, masukkan potongan cabai dan bombay, masak lagi sampai cabai dan bombay layu, koreksi rasa.
3. Sosis bakso saus asam manis.
foto: Instagram/@majalahresepmasakan
Bahan:
- 6 buah sosis
- 10 buah bakso sapi
Bahan saus:
- 1 siung bawang putih cincang
- 1/4 bawang bombay iris
- 2 sdm kacang polong
- 2 sdm saus tomat
- 1 sdm kecap inggris
- Gula dan garam sesuai selera
- Air maizena
Cara membuat:
1. Goreng sosis dan bakso, tiriskan.
2. Saus: tumis bawang putih sampai harum. Masukkan bumbu-bumbu, masukkan polong, beri air secukupnya, masak sampai mendidih. Koreksi rasa. Masukkan bombay, kentalkan dengan air maizena sampai meletup. Bila kurang asam boleh tambah cuka.
3. Masukkan sosis dan bakso, aduk rata. Angkat.
4. Sosis goreng saus mentega.
foto: Instagram/@resepmasakanemakku
Bahan:
- 10 buah sosis, potong dan goreng
Bahan saus:
- 2 siung bawang putih cincang
- 1/2 bawang bombay potong kotak
- 3 sdm kecap manis
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdm saus inggris
- 1 sdm saus tomat
- Garam (opsional)
- Merica
- 2 sdm mentega
- 1 buah jeruk limau
Cara membuat:
1. Lelehkan mentega, tumis bawang putih sampai harum, masukkan semua bumbu, koreksi rasa.
2. Masukkan sosis dan bombay, aduk rata. Masak sampai matang. Sajikan dengan perasan jeruk limau.
5. Sosis asam manis.
foto: Instagram/@yulisontani
Bahan:
- 5 buah sosis ukuran sedang
- 3/4 buah bawang bombay, potong kecil
- 2 siung bawang putih, cincang
- 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
- 4 sdm saus tomat
- 1 sdm saus tiram
- 1 buah lemon/jeruk nipis
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu jamur
- 1/4 sdt merica
- 1 sdt gula pasir
Cara membuat:
1. Potong bagi 2 sosis dan belah 4, sisihkan.
2. Tumis bawang putih dan bawang bombay, lalu tambahkan sosis, aduk rata.
3. Tambahkan sedikit air, lalu tambahkan garam, kaldu, merica, dan gula.
4. Masak hingga meletup-letup dan matang, terakhir tambahkan larutan maizena.
5. Aduk rata dan sajikan.
6. Sosis kung pao.
foto: Instagram/@hetiskitchen
Bahan:
- 250-300 gr sosis ayam, potong-potong
- 1/2 bawang bombay, potong besar
- 3 buah cabai kering, potong
- 1 sdt bawang putih cincang
- 1 cm jahe, iris tipis
- Bawang daun, potong
- 2 sdm minyak
- 1 genggam kacang tanah (panggang, goreng, atau sangrai)
Saus:
- 1/2 sdm maizena
- 2 sdm kecap asin
- 7 sdm air
- 1/2 sdt gula
- 1 sdm kecap manis
- 1/2 sdm minyak wijen
Cara membuat:
1. Campur semua bahan saus, sisihkan.
2. Panaskan minyak, tumis bawang bombay dan jahe sampai layu. Masukkan bawang putih dan cabai kering. Tumis sampai harum.
3. Masukkan sosis, tumis sampai sosis mengembang dan bagian luarnya mulai kecokelatan.
4. Masukkan bawang daun.
5. Tuang saus dan aduk rata. Masak sampai saus meresap dan mengental. Masukkan kacang panggang. Aduk rata. Angkat dari api.
7. Brokoli sosis tumis keju.
foto: Instagram/@yulianatunggadewi_18
Bahan:
- 1 bonggol brokoli, potong kecil lalu rendam air garam selama 5 menit
- 2 buah wortel potong kecil
- 2 sdm keju cheddar parut
- 3 siung bawang putih iris tipis
- 1/4 sdt lada hitam
- 1/2 sdt kaldu jamur
- 1/2 sdt gula pasir
- Sosis
- Margarin
Cara membuat:
1. Tumis bawang putih dengan margarin sampai harum.
2. Masukkan sosis, aduk rata, tambahkan air, masukkan wortel dan brokoli.
3. Masukkan gula, kaldu, lada, dan keju, diamkan hingga matang.
4. Koreksi rasa, jika kurang asin bisa tambahkan garam, angkat dan hidangkan.
8. Sosis tahu teriyaki.
foto: Instagram/@yoanitasavit
Bahan:
- 6 buah sosis sapi, iris serong
- 1/2 buah tahu cina, potong dadu kecil
- 1/2 bonggol brokoli, siangi cuci air garam
- 1 sachet saus teriyaki
- 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 150 ml air panas minyak untuk menumis
Cara membuat:
1. Panaskan 2 sdm minyak, goreng tahu hingga berkulit tipis. Sisihkan.
2. Panaskan lagi 2 sdm minyak, masukkan sosis, aduk sebentar lalu masukkan kedua bawang, masak hingga harum.
3. Masukkan tahu dan saus teriyaki, aduk rata, tambahkan air panas lalu masukkan brokoli.
4. Koreksi rasa. Masak sekitar 2 menit saja. Angkat dan sajikan.
9. Tahu sosis saus tiram.
foto: Instagram/@adresjantidewi
Bahan:
- 5 buah tahu putih
- 2 buah sosis
- 3 siung bawang putih cincang
- 1/2 buah bawang bombay potong-potong
- 3 buah cabai merah besar iris
- 3 buah cabai hijau besar iris
- 3 sdm saus tiram
- 2 sdm saus tomat
- 3 sdm kecap manis
- Merica bubuk
- Garam
- Gula
- Kaldu jamur
- Air
- Minyak
Cara membuat:
1. Potong tahu sesuai selera, goreng setengah kering.
2. Potong sosis sesuai selera.
3. Panaskan minyak tumis bawang putih sampai harum.
4. Masukkan tahu dan sosis, beri sedikit air.
5. Masukkan saus tiram, saus tomat, dan kecap manis.
6. Bumbui garam, gula, kaldu jamur, dan merica.
7. Masak sampai meresap dan air agak menyusut.
8. Masukkan bawang bombay dan cabai.
9. Aduk sebentar sampai agak layu, angkat. Sajikan.
10. Jamur sosis kuah pedas.
foto: Instagram/@yuraelshanum
Bahan:
- Jamur champions (cucu bersih dan potong)
- Sosis ayam/sapi
- Cabai rawit (sesuai selera)
- Daun bawang (potong sesuai selera)
- Bawang merah, potong
- Saus tiram
- Kecap manis
- Kaldu bubuk
- Gula, garam, dan air secukupnya
- Minyak/mentega untuk menumis
Cara membuat:
1. Panaskan minyak/mentega, tumis bawang merah dan cabai sampai layu.
2. Masukkan jamur, aduk sebentar. Tambahkan saus tiram, kecap manis, gula garam, dan kaldu bubuk. Masukkan air sedikit saja.
3. Masukkan sosis dan daun bawang. Masak sampai mendidih dan semua matang sempurna. Jangan lupa koreksi rasa.
4. Angkat dan sajikan.
11. Sosis pedas saus barbeque.
foto: Instagram/@mrs.wijaya
Bahan:
- 5 buah sosis ukuran besar, 500 gr
- 3 siung bawang putih geprek cincang
- 25 buah cabai rawit iris/sesuai selera
- 150-200 ml air
- 5 sdm penuh saus BBQ
- 1 sdm kecap manis
- Garam dan gula pasir
- Penyedap jamur secukupnya
- 1 batang daun bawang iris
- Wijen sangrai secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Cara membuat:
1. Potong sosis menjadi 2 bagian atau sesuai selera lalu kerat-kerat, goreng dengan minyak secukupnya hingga mekar tetapi tidak terlalu kering, angkat dan tiriskan.
2. Tumis bawang putih dan cabai rawit hingga harum, tuang air, didihkan.
3. Tambahkan saus BBQ, kecap manis, garam, gula, dan penyedap jamur, koreksi rasa.
4. Masukkan sosis dan daun bawang, aduk rata, angkat dan beri taburan wijen, sajikan.
12. Sosis pedas.
foto: Instagram/@dapur_alvika
Bahan:
- 5 buah sosis (potong serong atau sesuai selera)
- 5 buah fish roll (potong serong, opsional)
- 3 buah bawang putih (iris)
- 3 buah cabai merah (potong serong)
- 1/2 buah bawang bombay (iris)
- 8 buah cabai rawit jablay (sesuai selera)
- 2 tangkai daun bawang (potong)
- 6 sachet saus sambal
- 2 sdm saus tiram
- 2 sdm kecap pedas
- 2 sdm cabai bubuk
- Minyak secukupnya untuk menumis
- Garam secukupnya
- 1 sdt merica bubuk
- 100 ml air
Cara membuat:
1. Siapkan wajan, lalu masukkan minyak goreng.
2. Masukkan bumbu iris dan cabai rawit jablay (kecuali daun bawang dimasukkan terakhir), tumis sampai wangi.
3. Masukkan sosis dan fishroll, aduk rata.
4. Tambahkan saus sambal, saus tiram, kecap pedas, cabai bubuk, garam, dan merica bubuk, aduk rata.
5. Tambahkan air, aduk rata sampai bumbu mendidih, terakhir masukkan daun bawang, tes rasa.
6. Angkat dan tata di piring saji, sajikan dengan nasi hangat.
13. Sosis dan telur puyuh asam manis.
foto: Instagram/@basoyen
Bahan:
- 300 gr sosis
- 10 butir telur puyuh rebus
- 3 siung bawang putih cincang halus
- 1 buah wortel potong korek api
- 1 buah bawang bombai iris
- 5 buah cabai merah iris
- 2 sdm saus tomat
- 2 sdm saus sambal
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm gula
- 2 sdt garam
- 1 sdt lada
- 2 sdm minyak goreng
- 5 sdm air
Cara membuat:
1. Bagi tiga sosis, jangan lupa untuk mengerat bagian tengahnya.
2. Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang bombay, wortel, dan cabai rawit.
3. Jika sudah, masukkan sosis dan telur puyuh.
4. Masukkan juga bumbu saus tomat, saus sambal, saus tiram, gula, garam, dan lada, lalu aduk semua sampai merata.
5. Jika semua bahan sudah matang dan rasa sudah sesuai, angkat dan sajikan.
14. Sosis ayam pedas manis.
foto: Instagram/@ifha_assyarafiy
Bahan:
- 4 buah sosis (potong selera)
- Daging ayam secukupnya (rebus 5 menit, tiriskan)
- 5 buah cabai merah besar (iris serong)
- 3 siung bawang merah (iris tipis)
- 2 siung bawang putih(iris tipis)
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm saus tomat
- Garam secukupnya
- Gula merah secukupnya
- 2 btang daung bawang (potong kecil)
- 50 ml air
- Penyedap (opsional)
Cara membuat:
1. Tumis bawang merah dan putih hingga harum.
2. Masukkan cabai merah, gram, dan gula merah, aduk hingga rata.
3. Tambahkan daging dan sosis, aduk merata, masukkan air dan tunggu mendidih.
4. Tambahkan saus tiram, kecap manis, saus sambal, dan penyedap, aduk lagi.
5. Angkat dan sajikan.
15. Kentang sosis saus asam.
foto: Instagram/@jessy.recipes
Bahan:
- 4 buah sosis, potong
- 2 buah kentang sedang, potong kotak, goreng, saring
- 1/2 buah bawang bombay, iris-iris
- 2 helai daun bawang, iris-iris
- Saus tomat secukupnya
- 1 sdm palm sugar
- Garam, lada, gula pasir, dan penyedap secukupnya
- Air (opsional)
Cara membuat:
1. Tumis bawang bombay sampai layu. Masukkan sosis lalu aduk-aduk hingga matang.
2. Masukkan kentang, saus tomat, palm sugar, garam, lada, gula pasir, dan penyedap secukupnya, aduk rata.
3. Setelah matang semua, masukkan air, daun bawang lalu aduk rata, cicipi rasa, bila sudah pas, matikan api.
4. Kentang sosis saus asam siap dihidangkan.
(brl/mal)
RECOMMENDED ARTICLES
- Semur Lidah
- 11 Resep tuna suwir rumahan, gurihnya bikin nagih
- 11 Resep olahan daging sapi ala Dian Nitami, lezat dan istimewa
- 9 Resep kreasi pasta pedas, enak, nikmat, dan menggugah selera
- 35 Resep ayam geprek yang sederhana tapi cita rasa istimewa
- 21 Resep tumis usus ala rumahan, lezatnya bikin nambah terus
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas