17 Resep menu Lebaran serba tumis, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih

17 Resep menu Lebaran serba tumis, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih
Bahan dan bumbunya bisa sesuai selera |

6. Tumis daging cabai.

17 Resep menu Lebaran serba tumis, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih

foto: Instagram/@resep.mamania

Bahan:
- Daging sapi secukupnya
- 3 buah cabai keriting merah
- 5 buah cabai keriting
- 6 buah bawang merah
- 5 buah bawang putih
- Bawang bombay
- 2 lembar daun salam
- 1 batang serai
- Jahe
- Lengkuas
- Minyak goreng
- Air secukupnya
- Garam, kaldu jamur
- Gula putih
- Kecap asin
- Kecap manis
- Saus tiram
- Bubuk lada putih

Cara membuat:
1. Rebus daging menggunakan air yang sudah ditambahkan daun salam, serai, jahe, lengkuas, garam, dan kaldu jamur, setelah empuk iris tipis.
2. Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih, potongan cabai merah, ijo, rawit yang dipotong serong kecil, hingga harum, setelah itu masukkan irisan daging.
3. Tambahkan sedikit air dan bumbu perasa garam, kaldu jamur, gula putih, kecap asin, kecap manis, saus tiram, dan bubuk lada putih.
4. Setelah bumbu meresap dan hampir matang, tambahkan irisan bawang bombay. Koreksi rasa.

7. Udang tumis kecombrang.

17 Resep menu Lebaran serba tumis, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih

foto: Instagram/@sulinda.tan

Bahan:
- 1/2 kg udang peci kupas, buang kotorannya
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm saus tiram

Bumbu iris:
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 jempol jahe
- 3 cabai keriting
- 2 cabai rawit
- 1 buah kecombrang

Cara membuat:
1. Tumis semua bumbu iris kecuali kecombrang sampai wangi.
2. Masukkan udang, garam, dan saus tiram, aduk-aduk sampai berubah warna (sebentar saja), beri sedikit air.
3. Masukkan kecombrang, aduk-aduk, koreksi rasa.
4. Siap disantap bersama nasi panas.

8. Sotong tumis.

17 Resep menu Lebaran serba tumis, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih

foto: Instagram/@majalahrasa

Bahan:
- Sotong secukupnya, dipotong-potong
- 2 labu bawang besar, di belah dua dan iris agak besar
- 3 ulas bawang putih, iris nipis
- 2 inci jahe, cincang
- 2 biji cabai merah, diiris serong
- 6-7 buah cabai hijau, iris
- 1 keping kecil asam atau direndam sebentar
- Garam
- 1/4 cawan air + air sotong

Cara membuat:
1. Panaskan sedikit minyak dalam panci, tumiskan bawang putih, bawang besar, dan jahe hingga berbau harum dan layu.
2. Masukkan juga cabai merah iris dan cabai hijau.
3. Masukkan sotong yang telah dihiris kecil dan balikkan.
5. Masukkan air asam dan juga sedikit garam. Bila sudah masak angkat dan hidangkan bersama nasi panas.

9. Tumis buncis wortel fillet ayam.

17 Resep menu Lebaran serba tumis, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih

foto: Instagram/@annasupriyanto

Bahan:
- 200 gr buncis
- 1 buah wortel
- 100 gr fillet dada ayam
- Sedikit lada halus
- 1 sdt saus tiram
- Garam gula pasir bubuk, kaldu secukupnya
- Air

Bumbu:
- 3 siung bawang putih halus
- 1 irisan cabai merah

Cara membuat:
1. Cuci bersih fillet ayam rebus sebentar lalu potong-potong sisihkan.
2. Siapkan irisan buncis dan wortel
3. Tumis bawang putih dan cabai hingga harum masukkan fillet ayam, aduk rata.
4. Tambahkan wortel saus tiram, garam, gula, pasir bubuk, kaldu jamur, masak hingga wortel layu.
5. Masukkan buncis dan sedikit air aduk rata tunggu hingga semua matang koreksi rasa jika sudah pas, matang, dan angkat.

10. Tumis kerang pedas.

17 Resep menu Lebaran serba tumis, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih

foto: Instagram/@ayundaghea

Bahan:
- 250 gr kerang kupas
- 4 buah bawang merah
- 5 buah bawang putih
- 5 buah cabai merah
- 6 cabai hijau
- 4 cabai setan
- Lengkuas
- Jahe
- Daun salam
- Kecap
- Saus tiram
- Garam
- Penyedap

Cara membuat:
1. Cuci bersih kerang, lalu tiriskan.
2. Iris bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai hijau. Geprek lengkuas dan jahe.
3. Tumis bawang merah dan putih sampai setengah matang, masukkan lengkuas, jahe, dan daun salam.
4. Beri kecap yang lumayan banyak, tumis hingga berbuih. Lalu masukkan kerang, aduk, dan beri air sedikit saja.
5. Masukkan semua cabai. Jika dirasa warnanya masih pucat bisa ditambahkan kecap lagi. Lalu masukkan saus tiram. Beri garam dan penyedap, cek rasa.

11. Tumis sayur campur.

17 Resep menu Lebaran serba tumis, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih

foto: Instagram/@ocha_chupid

Bahan:
- 1 buah wortel, potong memanjang
- 100 gr putren, potong-potong
- 100 gr buncis, potong-potong
- 50 gr jamur kuping, potong-potong
- 1 genggam jamur kancing, potong-potong
- Seiris dada ayam, potong dadu

Bumbu:
- 3 sdm baceman bawang
- 2 buah cabai merah besar
- 2 buah cabai hijau besar
- 5 buah cabai rawit
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- 1 sdt kecap ikan
- 1 sdm minyak wijen
- Gula, garam, merica dan kaldu jamur secukupnya

Cara membuat:
1. Tumis baceman bawang hingga harum dan matang, masukkan irisan dada ayam tumis hingga berubah warna.
2. Lanjut masukkan jamur, tumis sebentar lalu masukkan sayuran
3. Beri sedikit air, bumbui dengan saus tiram, kecap asin, kecap ikan, gula, garam, merica, dan kaldu jamur, koreksi rasanya.
4. Masak dengan api besar dan jangan terlalu lama agar sayuran tetap renyah.
5. Terakhir beri 1 sdm minyak wijen, aduk rata, dan sajikan.

12. Tumis pare dan teri.

17 Resep menu Lebaran serba tumis, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih

foto: Instagram/@yoanitasavit

Bahan:
- 2 buah pare
- 3 sdm ikan teri, goreng
- Garam dan kaldu bubuk secukupnya
- 5 buah bawang merah, iris
- 3 siung bawang putih, cincang
- Cabai merah atau rawit sesuai selera, iris
- Minyak untuk menumis

Cara membuat:
1. Belah pare jadi 2, buang bijinya lalu iris. Taburi 1 sdt garam lalu remas-remas kurang lebih 5 menit untuk mengurangi rasa pahitnya, cuci bersih dan tiriskan.
2. Panaskan sedikit minyak tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Lalu masukkan cabai disusul dengan pare masak sebentar saja dengan api besar.
3. Bumbui dengan kaldu bubuk dan masukkan ikan teri. Koreksi rasa. Angkat dan sajikan.

13. Tumis kacang panjang.

17 Resep menu Lebaran serba tumis, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih

foto: Instagram/@luis_widarto

Bahan:
- 15 helai kacang panjang, potong 4 cm
- 250 gr telur puyuh, rebus, kupas
- 300 gr tempe, potong korek api
- 2 iris lengkuas
- 1 lembar daun salam
- 1 sdm saus tiram
- 3 sdm kecap manis
- 1 sdt merica bubuk
- Gula, garam dan kaldu bubuk secukupnya
- 1 buah bawang bombay, iris
- 6 butir bawang merah, iris
- 4 siung bawang putih, iris
- 3 buah cabai merah, iris
- 15 buah cabai rawit, iris

Cara membuat:
1. Goreng tempe sampai setengah matang, tiriskan.
2. Tumis bawang merah, putih, bombay, lengkuas, dan daun salam sampai harum.
3. Masukkan kacang panjang, telur puyuh, tempe, dan semua sisa bahan aduk rata sampai kacang layu.
4. Terakhir masukkan cabai, aduk rata, tes rasa, dan angkat.

14. Tumis daun pepaya.

17 Resep menu Lebaran serba tumis, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih

foto: Instagram/@dinapuji95

Bahan:
- Segenggam daun pepaya
- 0,5 ons teri medan, cuci dan rendam sebentar lalu goreng sampai kecoklatan
- 3 bawang merah, iris
- 3 bawang putih, iris
- 5 cabai rawit, iris
- 2 cabai merah, iris
- 1 serai
- 2 daun salam
- Kaldu jamur, garam, gula pasir
- Air sedikit saja

Cara membuat:
1. Rebus daun pepaya di air mendidih yang sudah diberi 1 sdm minyak goreng.
2. Tumis bawang merah, putih sampai harum, tambahkan cabai rawit dan merah.
3. Masukkan daun pepaya rebus yang sudah diiris-iris.
4. Masukkan teri yang sudah digoreng.
5. Beri air sedikit saja untuk meresapkan bumbu. Masak sampai bumbu meresap dan koreksi rasa.

15. Tumis sayur sederhana.

17 Resep menu Lebaran serba tumis, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih

foto: Instagram/@susie.agung

Bahan:
- 5 lonjor kacang panjang, iris serong
- 6 buah putren, potong serong
- 2 buah wortel, potong serong
- Garam, gula, lada bubuk secukupnya
- 5 butir bawang merah, iris
- 3 siung bawang putih, iris
- 1 buah cabai merah besar, iris

Cara membuat:
1. Tumis bawang merah dan putih sampai wangi, masukkan cabai, tumis sebentar.
2. Masukkan semua sayuran, aduk rata, bumbui garam, gula, dan lada bubuk, aduk rata.
3. Masak sampai matang, jangan terlalu lembek supaya sayur tetap crunchy, tes rasa, angkat, dan sajikan.

16. Tumis ayam cincang dan buncis.

17 Resep menu Lebaran serba tumis, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih

foto: Instagram/@linasutiono

Bahan:
- 250 gr buncis, iris serong
- 150 gr ayam cincang
- 1 buah cabai, iris
- 3 buah bawang putih, cincang
- 2 buah bawang merah, cincang
- 1 sdm saus tiram
- 2-3 sdm kecap manis
- 1 sdm kecap asin
- Garam, merica secukupnya
- Sedikit gulpas dan kaldu jamur
- Air larutan maizena secukupnya
- Air secukupnya

Cara membuat:
1. Panaskan air di panci beri garam dan gula pasir, lalu masukkan buncis diamkan beberapa saat. Angkat rendam sebentar di air dingin, sisihkan.
2. Tumis bawang lalu masukkan cabai merah dan ayam cincang, aduk rata tuangkan air.
3. Lalu beri semua bumbu, diamkan beberapa saat hingga bumbu meresap. Masukkan buncisnya, aduk-aduk, tes rasa, kentalkan dengan air larutan maizena, angkat.

17. Tumis kentang daging giling.

17 Resep menu Lebaran serba tumis, enak, mudah dibuat, dan bikin nagih

foto: Instagram/@bekal_pelangi

Bahan:
- 2 buah kentang
- 200 gr daging giling

Bumbu cincang:
- 4 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih

Bumbu iris:
- 3 cabai rawit
- 2 cabai merah keriting

Bumbu tambahan:
- Kecap
- Kecap asin
- Saus tiram
- Lada
- Garam
- Kaldu bubuk

Cara membuat:
1. Potong-potong kentang lalu goreng hingga matang, tumis bumbu cincang.
2. Masukkan cabai iris dan daging giling, aduk-aduk.
3. Tambahkan air dan masak hingga daging matang. Tambahkan kentang lalu beri bumbu tambahan, aduk-aduk.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya