Resep bakso cah sayur, masakan cepat rasa rumahan, nggak kalah sama warteg
Diperbarui 18 Apr 2025, 13:57 WIB
Diterbitkan 18 Apr 2025, 16:20 WIB

Brilio.net - Kalau lagi bosan dengan gorengan atau makanan instan, tumisan seperti ini bisa jadi penyelamat. Bakso cah sayur ini adalah versi simpel dari capcay ala anak kos. Cuma pakai bakso, sawi hijau, dan bumbu dasar tumis, tapi rasanya udah mirip masakan rumahan. Bisa disantap bareng nasi hangat atau bahkan dimakan begitu aja. Masaknya nggak sampai 15 menit, dan bahan-bahannya pun mudah ditemui di warung sekitar kos.
Bahan (untuk 1–2 porsi):
- 5 butir bakso, belah dua
- 1/2 genggam sawi hijau, iris
- 1/2 bawang bombai, iris tipis
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- Sedikit air
- Garam & merica secukupnya
- 1 sdm minyak goreng
Cara Membuat:
1. Tumis bawang bombai sampai harum.
2. Masukkan bakso, tumis hingga berwarna kecokelatan.
3. Tambahkan sawi, tuang saus tiram, kecap asin, dan sedikit air.
4. Tambahkan garam dan merica.
5. Masak hingga sawi layu, sajikan hangat.
Durasi Memasak: ±10–13 menit
Porsi: 1–2 orang
RECOMMENDED ARTICLES
- 7 Resep bumbu kuah bakso enak dan gurih yang mudah dibuat ala pedagang
- Cara praktis cetak bakso dengan 1 alat dapur sederhana, kreatif nggak perlu beli mahal
- Tanpa tepung, begini trik bikin bakso sapi kenyal, garing, dan antigagal
- Aksi cerdik warganet mencetak bakso lebih cepat dan bentuknya bulat sempurna ini tanpa pakai sendok
- Trik goreng tahu bakso agar renyah tak berminyak dan antilembek meski sudah dingin
- 20 Resep bakso kuah untuk Lebaran, enak, gurih, sederhana, dan bikin nagih
- 20 Resep olahan bakso untuk buka puasa, kreasi lezat, sederhana, dan menggugah selera
- 20 Resep tumis bakso untuk dijual, nikmat, mantap, dan laris manis
- Masak apa hari ini? 11 Resep sayur bakso campur jamur, lezat, menggugah selera, dan bikin tambah nasi
- 11 Masakan rumahan enak dan simple dari olahan bakso ikan, praktis, segar, dan nggak bikin bosan
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya-
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas
-
Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia
-
Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas