Brilio.net - Indonesia memang surganya makanan lezat. Ada banyak menu khas Nusantara yang memiliki rasa nikmat dan menggoyang lidah. Seperti rendang, opor, nasi goreng, sate, mi goreng, dan masih banyak lagi. Ngomongin soal mi goreng, olahan satu ini bisa dijadikan menu harian untuk disajikan bersama keluarga.

Mi goreng bisa dibuat dengan berbagai jenis mi yang ada. Salah satu jenis mi yang cocok diolah adalah mi putih, yang terbuat dari tepung beras. Alhasil saat dimakan, mi putih bertekstur sedikit kenyal dan lembut.

Namun, sebelum diolah jadi masakan, mi putih harus direbus terlebih dahulu. Hal ini bertujuan agar teksturnya jadi empuk dan siap untuk dicampur berbagai bumbu. Sayangnya, sebagian orang masih salah saat merebus mi putih. Alhasil hasilnya, mi putih jadi lembek bahkan hancur saat dimasak.