Brilio.net - Menanak nasi pakai rice cooker memang bikin segalanya lebih gampang. Tinggal cuci beras, tuang air, pencet tombol, dan tunggu. Tapi pernah nggak sih, baru beberapa jam dimasak, nasinya udah bau dan mulai menguning? Padahal belum sempat habis dimakan.
Masalah ini ternyata cukup umum. Banyak yang langsung mikir rice cookernya rusak dan harus dibongkar. Tapi faktanya, nggak semua masalah nasi cepat basi butuh dibongkar-bongkar. Ada cara yang jauh lebih simpel dan aman buat dicoba.
Jangan tunda lagi, cara masak nasi ini ternyata bantu kurangi paparan arsenik penyebab kanker
Salah satu trik ini datang dari pengguna TikTok @julyanapakarpesdansambal. Lewat videonya, ia cerita soal pengalamannya menemukan nasi basi di rice cooker. Nggak cuma nasinya yang bau, rice cookernya pun ikut mengeluarkan aroma nggak sedap meski pancinya sudah dicuci.
Setelah ditelusuri, ternyata penyebabnya bukan karena mesinnya rusak. Masalah justru ada di sisa uap dan kerak nasi yang nggak dibersihkan maksimal. Nah, dari situ, ia mulai coba bersihin rice cookernya secara menyeluruh. Hasilnya? Nasi yang dimasak kembali jadi lebih tahan lama dan nggak mudah basi lagi.
Ini langkah-langkah yang bisa dicoba:
1. Buang sisa nasi dan kerak sampai benar-benar bersih
foto: TikTok/@julyanapakarpesdansambal
Langkah pertama, kosongkan dulu rice cooker dari sisa nasi atau kerak yang nempel. Jangan sampai ada bagian yang luput karena bisa jadi sumber bakteri yang bikin nasi cepat rusak.
2. Cuci panci pakai sabun dan rendam semalaman
foto: TikTok/@julyanapakarpesdansambal
Setelah dicuci seperti biasa, panci rice cooker sebaiknya direndam semalaman. Caranya, isi panci dengan air dan tuang sabun cuci piring secukupnya. Aduk sampai berbusa, lalu diamkan. Perendaman ini efektif banget buat melunturkan sisa minyak, bau, dan bakteri yang mungkin masih menempel.
3. Bilas bersih dan keringkan
Besok paginya, buang air rendaman dan bilas pancinya sampai nggak ada sisa sabun. Pastikan juga pancinya benar-benar kering sebelum dipasang kembali. Kelembapan yang tertinggal bisa memicu pertumbuhan jamur atau bakteri.
4. Jangan lupakan tutup rice cooker
foto: TikTok/@julyanapakarpesdansambal
Bagian penampung uap di rice cooker sering diabaikan, padahal justru di situlah banyak air menumpuk dan bikin nasi cepat basi. Buka dan cuci bagian ini pakai sabun, lalu keringkan sampai tuntas.
5. Lap bagian dalam rice cooker
foto: TikTok/@julyanapakarpesdansambal
Sisa uap atau percikan air bisa nempel di dinding bagian dalam. Lap sampai kering sebelum pasang kembali pancinya.
Setelah semua bagian bersih dan kering, rice cooker bisa digunakan lagi seperti biasa. Hasilnya? Nasi bisa tahan lebih lama tanpa bau aneh atau warna menguning.
"Karena aku lupa mindahin nasi, akhirnya basi. Udah dicuci, pas masak lagi tetep bau. Akhirnya aku cuci pancinya pakai sabun, direndam semalam, dan rice cookernya dibersihin. Baru deh masak nasi lagi nggak bau," jelas @julyanapakarpesdansambal dalam videonya yang dilansir BrilioFood.
Kenapa nasi bisa cepat basi meski rice cooker masih bagus?
Penyebab utama nasi cepat basi biasanya bukan di mesinnya, tapi:
- Sisa uap air yang menempel
- Kondisi panci yang lembap atau belum bersih maksimal
- Penampung uap yang jarang dibersihkan
- Sisa nasi lama yang nempel dan jadi sarang bakteri
Ketika rice cooker nggak dibersihkan dengan baik, maka setiap kali masak nasi, bakteri dari sisa-sisa tersebut bisa menyebar lagi. Inilah kenapa nasi bisa cepat berubah aroma dan warna.
Trik ini cocok dicoba kapan?
- Setelah nasi dibiarkan terlalu lama di rice cooker dan basi
- Saat rice cooker mulai bau walau pancinya sudah dicuci
- Kalau nasi yang dimasak cepat bau dalam beberapa jam
- Setelah lama nggak dipakai dan rice cooker lembap
Keuntungan dari trik ini:
- Nggak perlu bongkar mesin
- Nggak butuh alat khusus
- Aman dilakukan sendiri
- Rice cooker bisa lebih awet
- Nasi lebih tahan lama dan tetap enak
FAQ Seputar Rice Cooker dan Nasi Cepat Basi
1. Apakah semua rice cooker punya penampung uap?
Tidak semua. Beberapa model lama tidak menyertakan penampung uap, tapi kebanyakan model baru memilikinya. Cek bagian atas rice cooker, biasanya ada tutup kecil yang bisa dilepas dan dicuci.
2. Seberapa sering rice cooker harus dibersihkan total?
Idealnya, rice cooker dibersihkan total (termasuk penampung uap dan lap bagian dalam) setiap seminggu sekali atau setelah nasi basi.
3. Apa sabun cuci piring aman buat merendam panci rice cooker?
Ya, asal sabun dibilas bersih dan panci dikeringkan sempurna. Jangan sampai sabun tersisa karena bisa memengaruhi rasa nasi.
4. Bolehkah rice cooker langsung dipakai setelah dicuci?
Boleh, tapi pastikan semua komponen benar-benar kering, terutama bagian panci dan tutup. Uap air sisa bisa jadi penyebab utama nasi cepat basi.
5. Gimana kalau rice cooker masih bau meski sudah dibersihkan?
Coba ulangi proses rendam panci semalaman dan bersihkan semua komponen lagi. Jika masih bau, bisa jadi ada sisa kerak atau air yang belum kering sempurna.