Brilio.net - Setuju dong, kalau makan nasi putih hangat dengan lauk ikan bakar bisa bikin nambah? Apalagi kalau dibakar dengan bumbu kuning yang meresap hingga ke dalam. Kamu bisa bebas menggunakan berbagai jenis ikan untuk bikin menu bakaran satu ini. Berikut resep lengkapnya, dilansir BrilioFood dari @maybelin_ma.

foto: Instagram/@maybelin_ma

Bahan:
- Ikan bawal atau ikan kembung (bebas sesuai selera)

Bumbu halus
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 1 sdt ketumbar
- 1 cm jahe
- 1 btg serai
- 2 ruas kunyit
- 2 ruas lengkuas
- Garam dan gula secukupnya
(diblender dengan sedikit minyak sampai halus)

Cara membuat:
1. Cuci bersih ikan, beri perasan jeruk nipis. Lalu marinasi dengan bumbu dan diamkan sebentar agar bumbu meresap.
2. Bakar ikan hingga matang, sambil dibolak balik.
3. Sajikan dengan sambal dan lalapan sesuai selera.