10 Makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet, bantu cegah rambut rontok

10 Makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet, bantu cegah rambut rontok
foto: Instagram/@rickycuaca

Brilio.net - Saat diet, penting untuk melakukannya dengan cara yang tepat agar tidak berdampak pada kesehatan. Tak hanya itu, diet yang salah juga bisa membuat rambut jadi mudah rontok. Dilansir dari healthline.com, rambut rontoksaat diet terjadi karena kurangnya nutrisi yang masuk ke dalam tubuh, terutama protein.

Di sisi lain, stres juga bisa jadi penyebab utama rambut rontok saat diet. Pasalnya, stres memang sulit dihindari karena keinginan yang begitu kuat biar berat badan bisa turun, sehingga muncul rasa cemas yang bisa memicu stres itu sendiri. Sebaiknya, diet dilakukan sesuai kemampuan dan tetap menjaga mood tetap baik biar nggak tergesa-gesa.

Ricky Cuaca pun memiliki tips agar melakukan diet tetap nyaman dan sehat. Dilansir dari YouTube/GA melalui podcast bersama Gritte Agatha, ia mengungkapkan berat badannya sudah berhasil turun 60 kg, dari 140 kg menjadi 80 kg. Dietnya pun cukup memakan waktu lama, lho, yaitu sampai 2 tahun lamanya. Namun, cara yang dilakukannya tetap aman, sehingga kesehatan tubuh, terutama soal rambut rontok nggak terganggu.

"Namanya diet itu adalah mengubah lifestyle (gaya hidup) kalian menjadi lebih benar daripada sebelumnya. Makanya kalian yang mengalami rambut rontok ketika diet, please stop (tolong berhanti). Stop bukan dalam arti stop diet, tapi stop untuk melakukan cara diet kalian yang salah. Karena menurut gue itu sangat tidak bagus banget buat kesehatan kalian di masa yang akan datang," jelas Ricky Cuaca dilansir dari YouTube/ricky cuaca.

Lantas, apa saja sih yang biasa dikonsumsi seleb kelahiran 27 September 1988 ini saat diet? Berikut 10 makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet yang bantu cegah rambut rontok, dilansir BrilioFood dari berbagai sumber, Rabu (22/6).

10 Makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet, bantu cegah rambut rontok

Penting Untuk Tetap Makan Nasi.

1. Nasi.

10 Makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet, bantu cegah rambut rontok

foto: Pexels/Polina Tankilevitch

Nasi termasuk salah satu sumber karbohidrat penting buat diet agar rambut nggak mudah rontok, lho. Dilansir dari elitedaily.com, kekurangan karbohidrat terbukti bisa bikin rambut rontok. Kamu pun bisa mengganti jenis nasi yang lebih aman buat berat badan bisa turun, seperti nasi merah dan cokelat.

Nah, Ricky Cuaca pun punya trik biar tetap sehat tapi berat badannya tetap turun. Yakni, dengan hanya mengonsumsi nasi buat makan siang. Untuk makan pagi dan malamnya, ia lebih banyak makan sumber protein, sayuran, maupun buah-buahan saja.

"Tetap bisa makan nasi tapi harus tahu porsi nasinya itu sendiri jangan sampai berlebihan," ungkap Ricky Cuaca di YouTube/ricky cuaca.

2. Dada ayam.

10 Makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet, bantu cegah rambut rontok

foto: Pexels/Pixabay

Menurut Ricky Cuaca, dada ayam sangat bagus dikonsumsi saat diet. Selain karena lemaknya rendah, dada ayam juga mengenyangkan dan proteinnya tinggi. Dilansir dari romper.com, dada ayam termasuk salah satu sumber protein terbaik buat menjaga kesehatan rambut saat diet.

3. Sawi.

10 Makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet, bantu cegah rambut rontok

foto: Pexels/Cats Coming

Ricky Cuaca gemar makan makanan sehat tapi harganya juga terjangkau. Jadi, ia tetap bisa diet setiap harinya tanpa takut dompet menipis. Salah satu sayuran andalan Ricky Cuaca adalah sawi. Ia biasanya pakai sawi untuk membuat bihun kuah, nasi goreng, maupun tumisan. Dilansir dari webmd.com, semua jenis sayuran hijau punya nutrisi penting buat rambut dan kulit kepala. Salah satu manfaatnya, yakni bisa mencegah rambut rontok serta kebotakan.

4. Bihun.

10 Makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet, bantu cegah rambut rontok

foto: Pexels/cottonbro

Saat bosan makan siang dengan nasi, sesekali Ricky Cuaca menggantinya dengan bihun. Dilansir dari miamihair.com, bihun maupun mi yang mengandung karbohidrat kompleks dapat membantu cegah rambut rontok. Bahkan, bisa juga membantu rambut jadi lebih tebal, lho. Namun, penting juga untuk dikombinasikan dengan jenis makanan tinggi nutrisi lainnya.

5. Daging sapi.

10 Makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet, bantu cegah rambut rontok

foto: Pexels/Lukas

Daging sapi juga jadi sumber protein kesukaan Ricky Cuaca. Ia biasanya memilih daging sapi rendah lemak dan cara memasaknya hanya dengan dipanggang biar minim minyak. Dilansir dari healthline.com, daging sapi memiliki mineral dan zat besi yang ampuh mencegah rambut rontok, lho.

10 Makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet, bantu cegah rambut rontok

Makanan Yang Dikonsumsi Nggak Harus Mahal.

6. Jagung.

10 Makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet, bantu cegah rambut rontok

foto: Pexels/Cats Coming

Ricky Cuaca juga sesekali mengonsumsi jagung buat jadi sayurannya sehari-hari. Dilansir dari thehealthsite.com, jagung tinggi asam lemak dan vitamin E buat menguatkan rambut dan mencegah kerontokan.

7. Kacang-kacangan.

10 Makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet, bantu cegah rambut rontok

foto: Pexels/Polina Tankilevitch

Ricky Cuaca juga gemar makan kacang-kacangan. Menurutnya, kacang tinggi protein yang bagus menjaga rambut tak mudah rontok. Opsi kacang-kacangan yang lebih murah, biasanya Ricky Cuaca mendapatkannya dari tahu dan tempe biar tetap bisa makan sehat juga hemat. Dilansir dari webmd.com, kacang-kacangan bisa membantu mencegah rambut rontok dari nutrisi zink dan seleniumnya.

8. Buah-buahan.

10 Makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet, bantu cegah rambut rontok

foto: Pexels/Trang Doan

Ricky Cuaca juga nggak pernah melewatkan makan buah setiap hari. Biasanya, ia mengonsumsi pisang maupun apel. Dilansir dari healthline.com, buah-buahan mengandung vitamin yang membantu penyerapan mineral dalam tubuh untuk menjaga rambut nggak mudah rontok.

9. Ikan.

10 Makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet, bantu cegah rambut rontok

foto: Pexels/Huy Phan

Ricky Cuaca juga sesekali mengonsumsi ikan. Dilansir dari healthline.com, ikan punya vitamin D dan asam lemak omega-3 yang bagus untuk mencegah rambut rontok dan mendukung pertumbuhan rambut lebih sehat.

10. Roti gandum.

10 Makanan dikonsumsi Ricky Cuaca saat diet, bantu cegah rambut rontok

foto: Pexels/Mariana Kurnyk

Buat sarapan atau camilan, biasanya selain buah-buahan, Ricky Cuaca juga mengonsumsi roti gandum. Dilansir dari shefinds.com, roti gandum ini bisa membantu mencegah stres yang memicu kerontokan rambut.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya