10 Manfaat lemon tea untuk kesehatan, mampu usir racun dalam tubuh

10 Manfaat lemon tea untuk kesehatan, mampu usir racun dalam tubuh
foto: freepik.com

Brilio.net - Sajian teh lemon atau lemon tea jadi menu yang kerap ditawarkan di dalam sebuah rumah makan. Mulai dari warung pinggir jalan hingga restoran, hampir semuanya menawarkan kesegaran lemon tea.

Nggak kalah melegakan dari es teh, sensasi rasa asam dan manis dari lemon tea akan membuatmu jadi lebih melek. Pas banget dinikmati saat siang hari terutama di tengah kepadatan aktivitas. Tapi kamu tahu nggak sih, di balik kesegaran lemon tea ada banyak manfaat yang bisa kamu peroleh lho.

Lemon adalah salah satu buah yang dikenal kaya akan vitamin C. Lebih dari itu, si kecil kuning ini juga memiliki banyak nutrisi baik untuk tubuh. Mulai dari menjaga kesehatan, menghindari berbagai penyakit, hingga menjaga kesehatan organ-organ tubuhmu. Mengonsumsi lemon tea juga bisa jadi alternatif aman untuk menjaga kesehatanmu lho.

Mau tahu apa lagi keuntungan yang bisa didapatkan tubuh setelah mengonsumsi lemon tea? Simak yuk selengkapnya dalam ulasan brilio.net pada Senin (31/8) yang dilansir dari stylecraze.com

1. Mengatasi flu.

10 Manfaat lemon tea untuk kesehatan, mampu usir racun dalam tubuh

foto: freepik.com

Flu menjadi penyakit yang bisa menyerang siapa saja. Hal ini bisa terjadi salah satunya karena sistem imun yang rendah. Kelelahan dalam beraktivitas dan kurangnya istirahat juga membuat tubuhmu mudah terserang flu. Untuk mengatasinya, kamu bisa mencoba ramuan lemon tea hangat.

Untuk hasil yang lebih maksimal, kamu bisa menambahkan jahe dan meminumnya 3 kali sehari. Selain meredakan flu, lemon tea juga akan meredakan sakit tenggorokan. Di samping itu, lemon tea juga dapat meningkatkan kekebalan tubuhmu. Dalam proses kerjanya, lemon tea akan membantu untuk mengencerkan lendir di tenggorokan. Sehingga kamu akan mendapatkan efek lega sesudah mengonsumsinya.

2. Mendetoksifikasi tubuh.

10 Manfaat lemon tea untuk kesehatan, mampu usir racun dalam tubuh

foto: freepik.com

Lemon tea dikenal sebagai minuman berbahan alami yang bisa membuat tubuh semakin sehat. Hal ini bukan tanpa alasan, karena lemon tea dikatakan dapat membersihkan tubuh dari racun-racun penyebab berbagai jenis penyakit. Sebagai detoksifikasi yang baik, lemon tea akan sekaligus menjagamu dari penyakit dan juga infeksi yang dapat mengganggu kesehatan tubuh.

3. Menjaga kesehatan jantung.

10 Manfaat lemon tea untuk kesehatan, mampu usir racun dalam tubuh

foto: freepik.com

Dikatakan Molecular Nutrition and Food Research, teh mampu memberikan perlindungan terhadap penyakit kardiovaskular. Sementara itu, lemon tea mengandung flavonois yang mengurangi lipid dan peradangan, serta mencegah pembentukan gumpalan darah di arteri. Sehingga mengonsumsi segelas lemon tea bisa jadi salah satu cara yang baik untuk menghindari penyakit jantung.

4. Antiseptik alami.

10 Manfaat lemon tea untuk kesehatan, mampu usir racun dalam tubuh

foto: freepik.com

Teh lemon atau lemon tea mengandung banyak nutrisi baik yang dapat merawat kesehatan tubuh. Lemon sebagai bahan dasar juga dikenal sebagai antiseptik alami. Dengan mengonsumsi teh lemon, kamu akan mendapatkan kandungan antibakteri dan antivirus. Sehingga menikmati teh lemon secara teratur, akan membantu dalam mengobati dan menyembuhkan infeksi serta penyakit.

5. Menjaga kesehatan pencernaan.

10 Manfaat lemon tea untuk kesehatan, mampu usir racun dalam tubuh

foto: freepik.com

Kamu sering merasakan gangguan pencernaan? Baik karena keracunan makanan atau pola hidup yang tidak sehat. Apa pun itu penyebabnya, tentu gangguan pencernaan menjadi masalah yang dihindari banyak orang. Maka menenangkan rasa sakitnya adalah harapan yang pertama dibutuhkan.

Teh lemon membantu pencernaan dengan efek menenangkannya. Hal ini dikarenakan, lemon tea menghilangkan racun dan produk limbah, serta memungkinkan tubuh menyerap lebih banyak zat bermanfaat yang ada di dalamnya.

Lemon juga mengandung asam sitrat yang membantu pencernaan dan melarutkan batu ginjal. Sementara itu, ada pula kandungan asam askorbat yang merupakan antioksidan alami.

6. Meningkatkan aktivitas insulin.

10 Manfaat lemon tea untuk kesehatan, mampu usir racun dalam tubuh

foto: freepik.com

Tubuh membutuhkan energi untuk melakukan berbagai kegiatan. Maka dari itu, dibutuhkan insulin untuk mengubah glukosa atau gula menjadi energi. Menurut studi penelitian yang dilakukan oleh "Journal of Agricultural and Food Chemistry", teh dikatakan dapat meningkatkan aktivitas insulin. Manfaat baik ini juga ditunjukkan dari teh lemon. Jadi, mengonsumsi teh lemon jadi pilihan yang nggak boleh kamu lewatkan.

7. Membantu penyerapan zat besi.

10 Manfaat lemon tea untuk kesehatan, mampu usir racun dalam tubuh

foto: freepik.com

Mungkin kamu pernah mendengar jika teh dapat mengganggu penyerapan zat besi non-heme. Tapi hal ini nggak berlaku pada lemon tea. Vitamin C yang ada di dalamnya dapat meningkatkan penyerapan zat besi non-heme.

8. Mencegah kanker.

10 Manfaat lemon tea untuk kesehatan, mampu usir racun dalam tubuh

foto: freepik.com

Teh dan lemon dikenal sama-sama memiliki kandungan antioksidan yang kuat. Hal ini berkaitan dengan adanya polifenol dalam teh dan antioksidan vitamin pada lemon. Kamu harus tahu, antioksidan nggak hanya mencegah kerusakan pada sel-sel tubuh, tapi juga mencegah pertumbuhan sel-sel kanker. Sifat antikanker pada ramuan teh lemon akan mengurangi kemungkinan kanker kulit. Di samping itu, lemon mengandung banyak senyawa yang disebut limonoid yang berfungsi untuk membantu melawan kanker mulut, paru-paru, payudara, perut, dan usus besar.

9. Mengatasi pembengkakan akibat operasi.

10 Manfaat lemon tea untuk kesehatan, mampu usir racun dalam tubuh

foto: freepik.com

Pembengkakan atau edema akibat operasi merupakan kondisi yang disebabkan adanya suntikan, sel-sel lemak mati, dan juga darah yang terkumpul. Cairan yang menumpuk di antara jaringan tubuh menyebabkan rasa sakit dan ketidaknyamanan. Teh lemon menjadi minuman yang kerap direkomendasikan dokter untuk mengurangi kondisi edema. Selain itu teh lemon juga menghilangkan efek racun dari anestesi dan mengurangi rasa sakit selama siklus menstruasi wanita.

10. Meredakan stres.

10 Manfaat lemon tea untuk kesehatan, mampu usir racun dalam tubuh

foto: freepik.com

Manfaat lain dari lemon tea yang nggak kalah baik adalah sebagai pereda stres. Lemon tea dapat menghilangkan racun dalam darah sehingga memberi energi pada tubuhmu. Nggak hanya badan yang menjadi sehat namun pikiran akan lebih segar dari tekanan stres. Stres menjadi penyebab yang menghasilkan racun dalam darah. Hal ini dapat memicu berbagai masalah kesehatan mental. Nggak hanya membuat pikiran menjadi lebih rileks, lemon tea juga menjadi solusi untuk mengembalikan tenagamu.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya