Bukan digosok pasta gigi, bapak-bapak ini punya cara basmi kerak di rice cooker pakai 2 bahan dapur

Bukan digosok pasta gigi, bapak-bapak ini punya cara basmi kerak di rice cooker pakai 2 bahan dapur
Mudah dipraktikkan di rumah |

Cara membersihkan kerak rice cooker pakai bahan dapur.

Banyak orang menggunakan pasta gigi untuk membersihkan kerak pada rice cooker. Tetapi, berbeda dengan pengguna akun YouTube Tani utun channel ini. Ia mengaku punya cara lain, yakni mengandalkan dua bahan dapur yang nggak kalah ampuh untuk membasmi kerak di rice cooker.

Yang pertama harus disiapkan adalah wadah berisi sedikit air dan sikat gigi bekas. Kemudian, larutkan baking soda dan cuka secukupnya ke dalam wadah berisi air tersebut. Yup, baking soda dan cuka inilah bahan utama untuk mempraktikkan cara basmi kerak di rice cooker ini.

Setelah itu, aduk semua bahan hingga tercampur rata. Jika sudah, langsung gosokkan pada seluruh area rice cooker yang kotor dengan bantuan sikat gigi bekas.

Bukan digosok pasta gigi, bapak-bapak ini punya cara basmi kerak di rice cooker pakai 2 bahan dapur

foto: YouTube/Tani utun channel

Kalau semua noda keraknya sudah luntur, sisa noda dan bahan pembersihnya bisa diseka menggunakan kain atau serbet kering. Usai seluruh area rice cooker benar-benar kering, baru coba nyalakan rice cookernya. Jika saluran listriknya lancar, artinya rice cooker siap digunakan kembali untuk menanak nasi.

Bukan digosok pasta gigi, bapak-bapak ini punya cara basmi kerak di rice cooker pakai 2 bahan dapur

foto: YouTube/Tani utun channel

Gimana, cara basmi kerak di rice cooker ini sederhana banget, kan? Kalau kamu, punya cara lain atau tertarik mencoba tutorial membersihkan rice cooker seperti yang dibagikan oleh pengguna akun YouTube Tani utun channel ini?

Cara agar nasi di rice cooker tidak mudah bau.

Nasi yang dimasak di rice cooker dapat menjadi bau jika tidak disimpan atau dijaga dengan benar. Berikut adalah beberapa tips untuk mencegah nasi yang dimasak di rice cooker agar tidak bau.

1. Bersihkan rice cooker secara berkala.

Setelah menggunakan rice cooker, pastikan untuk membersihkannya dengan bersih. Basahi permukaan dalam rice cooker dengan air hangat dan sedikit sabun pencuci piring, lalu bilas dan keringkan. Hal ini akan mencegah penumpukan sisa-sisa nasi yang dapat menyebabkan bau.

2. Hindari meninggalkan nasi di rice cooker terlalu lama.

Setelah nasi matang, segera pindahkan nasi dari rice cooker ke wadah penyimpanan yang kedap udara. Jangan biarkan nasi tetap di rice cooker terlalu lama setelah dimasak, karena dapat menyebabkan nasi menjadi lembap dan berbau.

3. Gunakan wadah penyimpanan yang tertutup rapat.

Simpan nasi yang sudah dimasak di dalam wadah penyimpanan yang kedap udara atau wadah dengan penutup yang rapat untuk mencegah penyebaran bau.

4. Tambahkan sejumput garam saat memasak nasi.

Sebelum memasak nasi di rice cooker, tambahkan sejumput garam ke dalam air saat memasak nasi. Ini dapat membantu mengurangi bau nasi yang dimasak.

5. Tambahkan potongan jahe saat memasak nasi.

Menambahkan potongan jahe ke dalam air saat memasak nasi juga dapat membantu mengurangi bau nasi yang dimasak. Jahe memiliki aroma yang menyegarkan dan dapat mengimbangi aroma dari nasi.

6. Gunakan bahan pelengkap aromatik.

Saat memasak nasi, kamu juga bisa menambahkan bahan pelengkap aromatik seperti daun pandan atau serai. Ini tidak hanya akan memberikan aroma yang harum pada nasi, tetapi juga membantu mengurangi bau yang tidak diinginkan.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya