Bukan pakai sabun, begini cara mudah bersihkan bagian dalam mesin blender penuh kerak dan menguning

Bukan pakai sabun, begini cara mudah bersihkan bagian dalam mesin blender penuh kerak dan menguning
YouTube/Galeri Linda

Brilio.net - Blender dipakai untuk menghaluskan bahan makanan, seperti buah, sayur, bumbu, bahkan daging. Dengan alat satu ini, proses memasak dan menghaluskan makanan jadi lebih mudah sekaligus cepat.

Setiap selesai digunakan, ada baiknya blender langsung dibersihkan. Namun bagian yang dicuci biasanya hanya gelasnya saja. Nah, gelas blender ini memang komponen untuk menampung berbagai macam bahan makanan yang hendak dihaluskan, sehingga mudah sekali kotor.

Tapi tahu nggak sih, sebenarnya komponen lain pada blender ada yang juga rentan kotor, lho. Salah satunya adalah mesin blender, karena riskan terkena debu atau bahkan cipratan dari bahan yang dihaluskan. Nah, jika sering diabaikan, noda pada mesin pun menumpuk dan bahkan berkerak, terutama di bagian dalamnya.

Bagian dalam yang terdapat gear kopel atau konektor antara mesin dan pisau blender cenderung jarang serta memang sulit dibersihkan karena bentuknya cekung. Namun jika semakin lama dibiarkan, bagian dalam mesin blender tersebut bisa berkerak dan benar-benar kotor. Saking kotornya, sabun saja tidak bisa mengangkat noda membandel ini. Nggak heran jika kemudian pengguna YouTube Galeri Linda menggunakan bahan lain.

Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku mesin blender miliknya tampak sangat kotor. Bahkan ada noda kuning dari kunyit yang membuat tampilan blender jadi semakin dekil. Alih-alih menggunakan sabun, dia justru memakai bahan lain dalam membersihkan bagian dalam mesin blender ini.

"Aku punya blender yang kotor banget karena sudah lama tidak digunakan. Banyak noda kunyit dan kerak yang susah lepas jika dibersihkan menggunakan detergen biasa," keluh Linda melalui YouTube Galeri Linda.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya