Tak perlu dibalut kain, ini trik agar air dalam termos tetap panas hingga berminggu-minggu modal Rp.0

Tak perlu dibalut kain, ini trik agar air dalam termos tetap panas hingga berminggu-minggu modal Rp.0
Nggak Perlu Mengeluarkan Duit Tambahan~ |

"Tapi dia ini sudah cepat dingin, paling 5 jam (air panas) sudah jadi dingin. Bagaimana sih triknya? Cuma dengan modal Rp0, kita menjadikan termos ini bisa kuat (awet)," papar YouTube CREATIF COMBO, dikutip BrilioFood pada Jumat (4/8).

Dalam video tersebut, alat yang dibutuhkan hanya karet ban bekas. Untuk caranya, bongkar dulu termos dari bagian bawah. Sebaiknya gunakan bantuan obeng untuk membuka baut pengunci di samping bawah. Lalu buka tutup bawahnya.

Tak perlu dibalut kain, ini trik agar air dalam termos tetap panas hingga berminggu-minggu modal Rp.0


foto: YouTube/CREATIF COMBO

Selanjutnya, keluarkan tabung kaca di bagian dalamnya. Biasanya di bagian tutup atas terdapat silikon. Lepaskan silikon ini dari tabungnya. Jika dilihat seksama, kondisi silikon tampak sudah kaku. Hal inilah yang membuat uap dalam termos cepat keluar, sehingga air di dalamnya juga cepat dingin.

Untuk memperbaikinya, kamu bisa menambahkan karet ban bekas tadi. Caranya, ukur dulu karetnya dengan ukuran yang menyerupai silikon penutup tabung tadi. Lalu potong dengan bantuan gunting.

Tak perlu dibalut kain, ini trik agar air dalam termos tetap panas hingga berminggu-minggu modal Rp.0


foto: YouTube/CREATIF COMBO

Jika sudah, sematkan karet ini di bagian dalam silikon tadi. Setelah itu, pasangkan lagi di tabung termos tadi. Lalu masukkan tabung ke dalam termos dan pasang lagi tutup bagian bawahnya. Dengan cara ini, air dalam termos bisa tetap awet dalam waktu yang lama.

Tak perlu dibalut kain, ini trik agar air dalam termos tetap panas hingga berminggu-minggu modal Rp.0


foto: YouTube/CREATIF COMBO

Video ini sudah ditonton lebih dari 3.000 kali. Siapa sangka, sejumlah penonton turut memberikan tanggapan secara langsung di kolom komentar. Sebagian besar mereka mengaku video tersebut sangat bermanfaat untuk ditiru.

"Bermanfaat banget," ungkap YouTube @wiwisukaesih3893.

"Mantap sekali bos," kata YouTube @santirahayu757.

"Sangatlah bermanfaat," sahut YouTube @duniakebun7022.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya