Tanpa baking soda, ini cara cepat hilangkan kerak gosong di pantat wajan dalam waktu 5 menit

Tanpa baking soda, ini cara cepat hilangkan kerak gosong di pantat wajan dalam waktu 5 menit
Aduk-aduk pakai sendok sampai kedua bahan ini tercampur |

Untuk mempersingkat waktu, kamu bisa meniru apa yang dilakukan oleh pengguna YouTube menyan cikuya. Di salah satu video YouTubenya, warganet satu ini memberikan tutorial menghilangkan kerak di pantat wajan hanya dalam waktu 5 menit saja, lho. Selain cepat, cara ini juga hanya memerlukan dua bahan dapur saja, yakni sabun colek dan cuka makan. Pasti kedua bahan ini sudah ada di rumah, kan?

Pertama, masukkan sabun colek dan cuka makan ke dalam mangkuk. Aduk-aduk pakai sendok sampai kedua bahan ini tercampur sempurna.

Tanpa baking soda, ini cara cepat hilangkan kerak gosong di pantat wajan dalam waktu 5 menit

foto: YouTube/menyan cikuya

Kalau sudah jadi, langsung oleskan larutan pembersih ke pantat wajan. Lakukan secara perlahan dan menyeluruh, ya.

"Kalau sudah sampai rata, diamkan selama 15 menit ataupun 20 menit," jelasnya dikutip BrilioFood dari YouTube menyan cikuya pada Senin (17/7).

Tanpa baking soda, ini cara cepat hilangkan kerak gosong di pantat wajan dalam waktu 5 menit

foto: YouTube/menyan cikuya

Setelah didiamkan selama 15-20 menit, kerik semua kerak gosong di pantat wajan. Dalam video, nampak warganet satu ini menggunakan pisau tumpul untuk melakukan proses satu ini.

Tanpa baking soda, ini cara cepat hilangkan kerak gosong di pantat wajan dalam waktu 5 menit

foto: YouTube/menyan cikuya

Proses selanjutnya, basahi pantat wajan pakai larutan pembersih yang tadi. Lalu gosok seluruh permukaannya pakai spons kawat. Nggak sampai 5 menit, pantat wajan pun jadi kinclong kembali.

Tanpa baking soda, ini cara cepat hilangkan kerak gosong di pantat wajan dalam waktu 5 menit

foto: YouTube/menyan cikuya

Terakhir, siram wajan pakai air biasa. Gosok-gosok sampai seluruh bagian wajan benar-benar bersih dan tidak licin lagi. Alhasil, penampakan wajan pun jadi bersih dan kinclong seperti baru lagi.

Tanpa baking soda, ini cara cepat hilangkan kerak gosong di pantat wajan dalam waktu 5 menit

foto: YouTube/menyan cikuya

Tak sedikit warganet yang merasa berterima kasih dengan trik satu ini. Di sisi lain video ini sudah ditonton sebanyak 833 ribu kali dan disukai oleh 10 ribu akun YouTube lainnya.

"Trima kasih, telah memberikan solusi yg sangat bagus untuk menjaga kebersihan peralatan masak ," tulis akun YouTube @astyrucha.

"Mantul banget hasilnya wajan dah bersih, makasih pak..." jelas akun YouTube @ceknurproduction5954.

"Makasih udah ngasih tau tutorial nya kak.." sahut akun YouTube @bilqissulivia1862.

"Terimakasih atas ilmunya sangat bermanfaat sekali," ucap akun YouTube @kamilihizbullah3052.

"Masyaallah Tabarakallah ampuh banget," tulis akun YouTube @sofeharihariku4517.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya