Tanpa cairan pembersih kaca, ini cara bersihkan meja makan agar kinclong dan kesat pakai 1 bahan dapur

Tanpa cairan pembersih kaca, ini cara bersihkan meja makan agar kinclong dan kesat pakai 1 bahan dapur
Menarik Ditiru, Nih~ |

Dilansir BrilioFood dari YouTube bahruddin masady pada Minggu (5/11), bahan dapur yang digunakan adalah sabun cuci piring.

Sabun cuci piring dinilai dapat mengangkat noda dengan lebih maksimal. Bahkan sabun cuci piring tidak akan meninggalkan bekas noda di permukaan meja makan.

Tanpa cairan pembersih kaca, ini cara bersihkan meja makan agar kinclong dan kesat pakai 1 bahan dapur

foto: YouTube/bahruddin masady

Siapkan dulu sejumlah alat seperti botol kecil berisi air dan dua kain lap dapur. Satu kain dipakai untuk lap basah, sedangkan satu lagi akan digunakan untuk lap kering. Sedangkan botol kecil digunakan untuk menyemprotkan air sabun ke permukaan meja. Botol kecil tersebut bisa diganti dengan botol spray.

Pertama-tama, pastikan meja sudah bersih dari segala jenis barang di atasnya. Lalu tuang sedikit sabun cuci piring ke dalam botol berisi air. Setelah itu, kocok sampai tercampur rata. Jika sudah, tuang air sabun tadi ke atas meja makan.

Tanpa cairan pembersih kaca, ini cara bersihkan meja makan agar kinclong dan kesat pakai 1 bahan dapur

foto: YouTube/bahruddin masady

Selanjutnya, lap meja menggunakan kain basah. Nah, saat mengelap, jangan lupa tekan-tekan permukaan meja makan agar noda di atasnya bisa terangkat. Selain meja, air sabun ini juga bisa dipakai untuk mengelap kursi yang kotor dan berdebu.

Tanpa cairan pembersih kaca, ini cara bersihkan meja makan agar kinclong dan kesat pakai 1 bahan dapur

foto: YouTube/bahruddin masady

Jika dirasa nodanya telah hilang, barulah lap menggunakan kain kering. Proses ini akan membantu menghilangkan sisa sabun atau bahkan noda yang masih menempel. Dengan begitu, permukaan meja makan jadi lebih bersih.

Tanpa cairan pembersih kaca, ini cara bersihkan meja makan agar kinclong dan kesat pakai 1 bahan dapur

foto: YouTube/bahruddin masady

Setelah dibersihkan, noda yang sebelumnya membuat meja tampak buram, sudah benar-benar hilang. Oleh sebab itu, tampilan meja makan jadi lebih kinclong dan kesat.

Menurut pengguna YouTube bahruddin masady, sabun cuci piring juga memberikan aroma harum, lho. Meja makan pun lebih nyaman digunakan.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya