17 Resep olahan daging sapi praktis, enak dan cocok jadi menu sahur

17 Resep olahan daging sapi praktis, enak dan cocok jadi menu sahur
Olahan Daging Sapi Berkuah Juga Jangan Skip. | foto: Instagram/@tan2kitchen dan Instagram/@virapurple

10. Beef teriyaki.

17 Resep olahan daging sapi praktis, enak dan cocok jadi menu sahur

foto: Instagram/@sharlin_kitchen

Bahan:
- 300-400 gr US beef slice
- 1 buah bawang bombay (iris memanjang)
- 5 sdm teriyaki marinated sauce
- 2,5 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- Kaldu bubuk
- Garam
- Sedikit air
- Margarin untuk menumis

Cara membuat:
1. Siapkan daging sapi di dalam wadah, marinasi dengan 2 sdm teriyaki sauce dan 1 sdm saus tiram. Diamkan selama 5 menit.
2. Panaskan margarin di atas wajan anti lengket, tumis bawang bombay hingga harum.
3. Masukkan daging sapi, saus dan semua bahan kecuali air. Aduk rata hingga bumbu meresap. Tes rasa.
4. Jika ingin lebih berkuah tambahkan air sedikit.
5. Sajikan.

11. Asem-asem daging.

17 Resep olahan daging sapi praktis, enak dan cocok jadi menu sahur

foto: Instagram/@rosemary_kitchen_id

Bahan:
- 300 gr daging sapi has dalam
- 3 lembar daun salam
- 4 cm lengkuas, geprek
- 1 sdt bubuk jahe
- 2 sdt air asam Jawa
- Rawit merah sesuai selera
- 10 buah buncis potong-potong
- 6 siung bawang merah masing-masing potong 1/2 bagian
- 10 buah belimbing wuluh potong-potong
- 1 buah wortel uk sedang, potong-potong
- 3 buah tomat hijau, potong-potong
- Air (sesuaikan)

Bahan iris halus:
- 10 siung bawang merah
- 5 butir bawang putih
- 3 buah cabai hijau besar, buang biji
- 2 buah cabai merah keriting, buang biji

Bumbu:
- Garam
- Lada
- Gula
- Bubuk kaldu jamur

Cara membuat:
1. Iris tipis daging sapi dan rebus sebentar buang buih, angkat.
2. Tumis daun salam, lengkuas, dan bahan iris sampai wangi.
3. Tambahkan air dan masukkan irisan daging sapi, masak sampai empuk.
4. Masukkan sisa bahan lainnya dan beri bumbu.
5. Koreksi rasa, masak sampai matang dan sajikan.

12. Daging sawi hijau.

17 Resep olahan daging sapi praktis, enak dan cocok jadi menu sahur

foto: Instagram/@virapurple

Bahan:
- 150 gr daging suwir
- 1 sayur sawi, iris
- 1/2 tempe, potong-potong
- 1/2 buah bawang bombay, iris tipis panjang
- 2 siung bawang putih, cincang halus
- 2 buah cabai merah keriting, iris tipis
- 1 sdt kecap inggris
- 1 sdm saus tiram
- 2 sdt kecap asin
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt gula pasir
- 50 ml air
- 1 sdm minyak goreng untuk menumis
- 1 buah tomat, bagi 4

Cara membuat:
1. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum, masukkan cabai aduk rata.
2. Setelah itu masukkan tempe, oseng sebentar. Beri air dan tunggu hingga mendidih.
3. Setelah mendidih masukkan daging suwir dan sayur sawi.
4. Masukkan suka saus tiram, kecap asin, garam, merica, gula pasir, dan kecap Inggris. Masak hingga bumbu meresap dan sayur matang. Terakhir masukkan tomat. Koreksi rasa dan sajikan selagi hangat.

13. Nasi goreng sapi.

17 Resep olahan daging sapi praktis, enak dan cocok jadi menu sahur

foto: Instagram/@dapurmamamika

Bahan:
- 3 piring nasi
- 100 gr daging sapi yang sudah direbus dan iris-iris
- 2 sdm bubuk kebuli
- 3 sdm kecap manis
- Garam
- Gula

Bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 3 butir bawang merah
- 3 buah cabai besar atau cabai keriting
- 2 buah cabai rawit (sesuai selera)

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus bersama dengan bubuk kebuli hingga matang.
2. Masukkan daging yang sudah diiris.
3. Masukkan nasi putih dan aduk hingga tercampur rata.
4. Lalu masukkan kecap manis garam dan gula.
5. Cicipi hingga rasa pas.

14. Buncis daging cincang.

17 Resep olahan daging sapi praktis, enak dan cocok jadi menu sahur

foto: Instagram/@vivirikas

Bahan:
- 200 gr buncis, seduh sebentar dengan air panas
- 5 siung bawang putih, cincang
- 100 gr sapi cincang
- 2 buah cabai merah, buang biji, cincang
- 2 cm jahe, memarkan
- 1 sdt saus tiram
- 1 sdt kecap asin
- 1 sdt minyak wijen
- 1 sdt merica bubuk
- Garam dan gula secukupnya

Cara membuat:
1. Tumis sebagian bawang putih sampai harum, masukkan buncis yang telah diseduh. Aduk rata. Angkat. Sisihkan.
2. Tumis sisa bawang putih, jahe, dan cabai merah sampai harum, masukkan daging cincang, aduk sampai berubah warna.
3. Tambahkan saus tiram, kecap ikan, garam, gula, merica, dan minyak wijen. Tuang air secukupnya. Koreksi rasa. Masak hingga matang.
4. Tata buncis di piring, siram dengan daging cincang. Sajikan.

15. Cah kangkung sapi.

17 Resep olahan daging sapi praktis, enak dan cocok jadi menu sahur

foto: Instagram/@etania.cooking

Bahan:
- Kangkung
- Daging sapi
- Tomat, iris
- Bawang merah, iris
- Bawang putih, iris
- Air
- Minyak goreng

Bumbu perasa:
- Garam
- Penyedap rasa
- Bubuk lada putih
- Kecap manis
- Kecap asin
- Saus tiram
- Gula putih

Cara membuat:
1. Tumis bawang merah dan bawang putih iris dengan minyak goreng, setelah wangi masukkan potongan daging sapi, oseng-oseng hingga setengah matang.
2. Masukkan air, setelah mendidih masukkan kangkung.
3. Tambahkan bumbu perasa.
4. Masukkan tomat iris.
5. Koreksi rasa. Hidangkan.

16. Pindang daging sapi.

17 Resep olahan daging sapi praktis, enak dan cocok jadi menu sahur

foto: Instagram/@byviszaj

Bahan:
- 500 gr daging sapi (yang ada tulang dan lemak sedikit)
- 2 cabai merah potong, belah 2 memanjang
- 10 cabai rawit utuh
- 2 tomat merah, potong bagi 4
- 1 serai, geprek
- 2 daun salam
- 3-4 belimbing wuluh, potong-potong
- Garam
- Gula

Bumbu halus:
- 8 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 cm jahe
- 1 sdt kunyit bubuk

Cara membuat:
1. Rebus daging sampai keluar busa kotorannya, bersihkan, rebus sampai setengah matang, angkat, potong-potong daging.
2. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan serai, daun salam, tumis sampai matang. Masukkan potongan daging, tumis sebentar bersama bumbu.
3. Lalu masukkan tumisan bumbu dan daging ke panci rebusan masak sampai mendidih, lalu beri gula dan garam, cek rasa. Masukkan tomat, belimbing wuluh dan cabai merah. Masak sampai bumbu meresap, daging empuk, belimbing wuluhnya sudah agak hancur, cek rasa.
4. Sesaat mau matikan api, masukkan cabai rawit utuh.

17. Sate goreng.

17 Resep olahan daging sapi praktis, enak dan cocok jadi menu sahur

foto: Instagram/@foodrecipely

Bahan:
- 500 gr daging sapi, cuci dan potong dadu
- 4 siung bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 4 siung bawang merah, potong kasar
- 7 buah cabai rawit, potong kasar
- 3 lembar daun salam
- 5 sdm kecap manis
- 1/2 sdt garam
- Sedikit kaldu jamur
- Sedikit lada bubuk
- Sedikit minyak goreng

Cara membuat:
1. Rebus daging sapi dengan daun salam hingga empuk. Tiriskan.
2. Panaskan minyak goreng. Tumis bawang merah, bawang putih, dan cabai hingga harum.
3. Masukkan daging sapi yang sudah direbus. Tambahkan garam, kaldu jamur, dan lada bubuk. Aduk rata.
4. Masukkan bawang merah kasar, aduk sebentar. Koreksi rasa dan sajikan.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya