Brilio.net - Kuliner khas Indonesia beragam macamnya. Bahkan, setiap daerah di Nusantara punya hidangan khas masing-masing. Seperti Sumatra yang punya nasi padang, Yogyakarta punya gudeg, Bali punya sambal matah, Jawa Timur punya rawon, Kalimantan Selatan punya soto banjar, dan lain sebagainya.

Nah, ngomong-ngomong soal hidangan khas Kalimantan, memang yang paling terkenal adalah sotonya. Bahkan, makanan ini pun sudah banyak dijual di daerah-daerah lain di luar Kalimantan. Tapi, ada pula hidangan lain yang tak kalah lezat, lho. Baru-baru ini, sempat ramai dibicarakan di medsos soal masakan khas Banjar yang cara pembuatannya ekstrem abis.

Masakan ini dikenal dengan sebutan bumbu habang (merah) bom. Penggunaan kata 'bom' sendiri bukan tanpa alasan, lantaran cara masaknya memang seakan-akan tengah membuat bom yang bisa meledak. Biasanya, bumbu habang ini dimasak bersama potongan ayam untuk jadi lauk pendamping nasi.