Brilio.net - Ikan asin termasuk bahan makanan yang punya masa simpan cukup lama. Terutama setelah dikeringkan, ikan asin bisa bertahan sampai berbulan-bulan lamanya. Baik saat disimpan di kulkas atau suhu ruang.

Meskipun dikenal tahan lama, namun ikan asin juga bisa berjamur, lho. Hal ini terjadi ketika ikan asin tidak disimpan dengan baik. Jamur pada ikan asin tentu membuatnya tidak layak dikonsumsi lagi.

Oleh karena itu, penting untuk menyimpan ikan asin dengan tepat. Selain untuk mencegah jamur, proses penyimpanan ini juga dapat menjaga kualitas ikan asin. Mulai dari rasa hingga teksturnya bisa tetap kering sekalipun disimpan dalam waktu sangat lama. Lalu, gimana caranya?