Brilio.net - Ada banyak jenis karbohidrat untuk dikonsumsi sehari-hari. Nggak melulu nasi, kamu tetap bisa mendapatkan karbohidrat dari ubi, lho. Dilansir dari healthline.com, ubi selain kaya akan karbohidrat, juga memiliki serat, antioksidan, aneka vitamin, serta mineral.

Sejumlah nutrisi di dalam ubi diketahui bisa menyehatkan alat pencernaan, mencegah radikal bebas dalam tubuh, menurunkan risiko terkena kanker dan penyakit jantung, dan masih banyak lagi. Bahkan, kamu bisa mengolahnya dengan teknik rebus, sehingga hidangan ini tetap sehat dan bebas lemak jenuh.

Namun, banyak orang ogah merebus ubi karena dianggap butuh waktu lama hingga teksturnya empuk dan bikin gas elpiji boros. Padahal, kalau tahu triknya, proses merebus ubi bisa dilakukan dengan mudah dan cepat, lho. Kamu bisa meniru trik yang dibagikan oleh warganet di akun TikTok @bunpaokitchen, nih.

"hasilnya ubi nya manis..pulen legit..dan hemat gas ," tulisnya dalam unggahan TikTok @bunpaokitchen, dikutip BrilioFood pada Jumat (26/1).