Brilio.net - Makan dibutuhkan tubuh agar fungsi organ dapat bekerja dengan stabil dan tetap sehat. Masing-masing bahan makanan mengandung nutrisi dan manfaat tersendiri buat kesehatan. Misalnya tomat, warna merahnya terbentuk dari antioksidan bernama likopen.

Nah, likopen ini bisa menjaga kesehatan jantung sampai mencegah kanker. Namun ternyata tomat bisa jauh lebih sehat jika dikombinasikan dengan bahan makanan lainnya, lho.

Dilansir dari healthline.com, mencampur sejumlah makanan sangat bermanfaat buat tubuh. Mulai dari penyerapan nutrisi jadi lebih mudah, melancarkan pencernaan, mencegah gangguan pH tubuh, dan lain sebagainya.

Ada sederet makanan yang baik dikonsumsi dengan dicampur hidangan lainnya. Berikut BrilioFood rangkum dari berbagai sumber pada Jumat (1/7).