Brilio.net - Kombinasi tempe dan terong bisa jadi masakan yang enak disantap sehari-hari. Menu sederhana satu ini cocok banget disantap jadi lauk nasi putih hangat. Ditambah sambal dan aneka lauk, menyantap tempe terong cabai hijau bisa bikin nambah nasi. Yuk, cobain resepnya, dilansir BrilioFood dari akun Instagram @desietapp.

foto: Instagram/@desietapp

Bahan sambal:
- 4 cabai hijau besar
- 3 cabai rawit hijau
- 6 siung bawang merah
- 1 sdt terasi bakar
- 1 buah tomat hijau
- Air secukupnya

Bahan lain:
- 250 gr tempe, potong dadu goreng
- 1 buah terong ungu, potong dadu goreng
- Daun jeruk dan salam
- 1 sdm gula merah
- Garam secukupnya
- Minyak secukupnya

Cara membuat:
1. Ulek atau blender semua bahan sambal. Panaskan minyak, tumis sambal, daun jeruk dan salam.
2. Bumbui dengan garam dan gula merah. Masak hingga air menyusut. Cicipi. Masukkan tempe dan terong, aduk rata. Sajikan.