10 Menu MPASI Rayyanza ala Nagita Slavina, bervariasi dan penuh gizi

10 Menu MPASI Rayyanza ala Nagita Slavina, bervariasi dan penuh gizi
Menunya super komplet. |

1. Kentang, brokoli, daging sapi.

10 Menu MPASI Rayyanza ala Nagita Slavina, bervariasi dan penuh gizi

foto: YouTube/Rans Entertainment

Menu kentang, brokoli, dan daging sapi ini merupakan MPASI pertama yang disantap Rayyanza saat usianya sudah mencapai 6 bulan. Menu lengkap berisi serat, karbohidrat, dan protein ini dibuat sendiri oleh Nagita Slavina, lho. Ia pun menambahkan sedikit kuah kaldu sapi biar makanan lebih mudah dihaluskan dengan blender.

Kaldu sapi ini juga dipakai Nagita Slavina sebagai penyedap rasa alami untuk MPASI Rayyanza, sehingga rasanya nggak hambar. Dilansir dari happyfamilyorganics.com, menggunakan kaldu alami adalah pilihan terbaik pada MPASI, dibanding menggunakan tambahan bumbu yang belum tentu aman untuk bayi.

2. Buah naga.

10 Menu MPASI Rayyanza ala Nagita Slavina, bervariasi dan penuh gizi

foto: YouTube/lookatme

Rayyanza juga diperkenalkan dengan aneka buah-buahan, salah satunya buah naga. Dilansir dari solidstarts.com, buah naga aman dikonsumsi oleh bayi, bahkan buah ini sangat bermanfaat untuk pertumbuhan dan perkembangan si kecil. Buah naga memiliki sejumlah nutrisi mulai dari antioksidan, beta karoten, kalsium, zat besi, vitamin B, vitamin C, dan masih banyak lagi.

3. Yogurt.

10 Menu MPASI Rayyanza ala Nagita Slavina, bervariasi dan penuh gizi

foto: YouTube/Malam Terang

Nggak hanya menu gurih dan manis, Rayyanza juga sesekali diperkenalkan dengan menu-menu yang asam seperti yogurt. Yogurt untuk bayi bisa dipilih jenisnya yang bebas gula dan perasa tambahan agar tetap aman. Dilansir dari happyfamilyorganics.com, yogurt bagus untuk pertumbuhan tulang bayi karena menu satu ini kaya akan kalsium, fosfor, protein, dan lemak.

4. Bubur jagung.

10 Menu MPASI Rayyanza ala Nagita Slavina, bervariasi dan penuh gizi

foto: YouTube/Rans Entertainment

Rayyanza juga punya menu MPASI dari jagung yang diolah jadi bubur, nih. Dilansir dari simplegraytshirt.com, jagung bebas gluten, kaya karbohidrat kompleks, rendah lemak, tinggi serat, serta tinggi vitamin dan mineral yang dibutuhkan oleh bayi.

5. Mangga.

10 Menu MPASI Rayyanza ala Nagita Slavina, bervariasi dan penuh gizi

foto: YouTube/Zaverie

Tak hanya buah naga, Rayyanza juga kerap mengonsumsi buah mangga karena tekstur yang lembut. Dilansir dari mango.org, buah mangga terbukti bermanfaat jika jadi salah satu makanan pertama untuk bayi, lho. Sebab, buah satu ini kaya akan vitamin C, mineral, dan antioksidan.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya