9 Masakan rumahan ala Devi Permatasari, komplet khas berbagai daerah

9 Masakan rumahan ala Devi Permatasari, komplet khas berbagai daerah
foto: Instagram/@devips

Brilio.net - Berkarier di dunia hiburan sejak 90-an, Devi Permatasari masih eksis sebagai pesinetron hingga kini. Selain disibukan dengan jadwal syuting, seleb berusia 47 tahun ini juga menjalankan bisnis kuliner.

Siapa sangka, bisnis kuliner yang ia jalani berawal dari kegemarannya memasak. Melalui akun Instagram pribadinya, Devi kerap membagikan berbagai masakannya untuk keluarga. Jago masak, Devi pun piawai membuat masakan tradisional hingga luar negeri.

Pemeran Safira di sinetron Love Story the Series ini lebih sering memasak menu khas dari berbagai daerah, seperti Padang, Betawi, Bali, dan masih banyak lagi. Bak chef profesional, masakan khas berbagai daerah buatannya sukses bikin laper seketika.

Penasaran apa saja masakannya? Berikut sembilan masakan rumahan khas berbagai daerah ala Devi Permatasari, dilansir BrilioFood dari Instagram/@devips, Senin (22/11).

1. Layaknya masakan Padang lainnya, soto Padang daging sapi buatan Devi Permatasari ini juga kaya rempah.

9 Masakan rumahan ala Devi Permatasari, komplet khas berbagai daerah

foto: Instagram/@devips

2. Bubur merah putih di kebudayaan Jawa dikenal sebagai hidangan untuk merayakan kelahiran seorang anak, lho.

9 Masakan rumahan ala Devi Permatasari, komplet khas berbagai daerah

foto: Instagram/@devips

3. Nggak hanya soto, Devi Permatasari juga jago bikin masakan Padang lainnya, salah satunya ayam bakar dengan bumbu Padang ini.

9 Masakan rumahan ala Devi Permatasari, komplet khas berbagai daerah

foto: Instagram/@devips

4. Krecek umumnya dikenal sebagai pendamping hidangan gudeg khas Yogyakarta. Devi Permatasari kerap membuatnya jadi sambal krecek untuk pendamping nasi.

9 Masakan rumahan ala Devi Permatasari, komplet khas berbagai daerah

foto: Instagram/@devips

5. Soto Betawi ala Devi Permatasari ini terlihat gurih. Kuah santannya begitu menggugah selera, bukan?

9 Masakan rumahan ala Devi Permatasari, komplet khas berbagai daerah

foto: Instagram/@devips

6. Penggemar masakan Bali pasti sudah sangat familiar dengan hidangan ayam betutu. Bumbunya yang pedas dan gurih cocok banget jadi hidangan makan siang.

9 Masakan rumahan ala Devi Permatasari, komplet khas berbagai daerah

foto: Instagram/@devips

7. Devi Permatasari juga jago bikin hidangan khas Makassar, lho. Ia membuat mi titi untuk jadi makan siangnya bersama keluarga di rumah.

9 Masakan rumahan ala Devi Permatasari, komplet khas berbagai daerah

foto Instagram/@devips

8. Rawon dikenal sebagai makanan khas Jawa Timur. Ia membuatnya pakai daging sapi kemudian disantap bersama nasi, telur asin, dan tempe goreng biar lebih kenyang.

9 Masakan rumahan ala Devi Permatasari, komplet khas berbagai daerah

foto: Instagram/@devips

9. Ayam bakar taliwang khas Lombok buatan Devi Permatasari ini bikin ngiler banget. Pasti semakin lezat disantap pakai nasi hangat, lalapan, dan sambal, nih.

9 Masakan rumahan ala Devi Permatasari, komplet khas berbagai daerah

foto: Instagram/@devips

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya