Lebih hemat gas, trik rebus ceker agar lembut & bebas amis dalam 12 menit ini cuma pakai 1 bahan dapur

Lebih hemat gas, trik rebus ceker agar lembut & bebas amis dalam 12 menit ini cuma pakai 1 bahan dapur
Mudah dipraktikkan di rumah |

Cara merebus ceker biar cepat empuk.

Yang pertama harus disiapkan adalah panci berisi air secukupnya untuk merebus ceker. Panaskan air tersebut di atas api kompor kecil saja. Jika airnya sudah cukup panas, baru masukkan semua ceker yang sudah dibersihkan.

Setelah itu, tambahkan beberapa lembar daun salam. Nah, daun salam inilah bahan dapur utama yang harus ditambahkan ke rebusan ceker biar tak ada bau amis. Teruskan proses merebus sampai airnya mendidih.

"Setelah mendidih, tunggu sampai 5 menit," imbuh pemilik akun YouTube tri wijayanti, dikutip BrilioFood pada Selasa (23/4).

Usai dibiarkan 5 menit, baru matikan api kompor dan tutup panci berisi rebusan ceker sampai rapat. Biarkan ceker terendam di dalam panci selama 30 menit agar teksturnya semakin lembut.

Lebih hemat gas, trik rebus ceker agar lembut & bebas amis dalam 12 menit ini cuma pakai 1 bahan dapur

foto: YouTube/tri wijayanti

Setelah 30 menit, buka tutup pancinya dan rebus lagi ceker tersebut selama 7 menit. Yup, trik merebus ceker ala warganet di akun YouTube tri wijayanti dikenal dengan metode 5:30:7, yakni merebus 5 menit, mendiamkan 30 menit, dan merebus kembali selama 7 menit.

Jadi, total waktu perebusan yang dibutuhkan hanya kurang lebih 12 menit saja sehingga bisa tetap hemat gas.

Lebih hemat gas, trik rebus ceker agar lembut & bebas amis dalam 12 menit ini cuma pakai 1 bahan dapur

foto: YouTube/tri wijayanti

Usai proses perebusan terakhir selama 7 menit, api kompor bisa dimatikan dan ceker siap dimasak lagi jadi hidangan apa pun sesuai selera. Dijamin, tekstur ceker ini sudah super lembut dan bebas bau amis.

Gimana, kamu tertarik mencoba trik rebus ceker seperti ini atau punya trik lain? Mengintip unggahan YouTube tri wijayanti, meski belum mendapat komentar dari warganet lain, tapi video ini sudah mendapat antusias lebih dari 900 viewers, lho.

Manfaat mengonsumsi ceker untuk kecantikan.

Ceker punya sejumlah nutrisi yang berperan penting untuk tingkatkan kesehatan wajah dan kulit. Berikut manfaat mengonsumsi ceker untuk kecantikan.

1. Kolagen.

Ceker ayam mengandung kolagen, protein yang penting untuk menjaga kulit tetap kencang dan elastis. Konsumsi kolagen secara rutin dapat membantu mengurangi kerutan dan garis-garis halus pada kulit.

2. Kerapuhan kuku.

Kandungan kolagen dalam ceker ayam juga dapat membantu memperkuat kuku dan mencegahnya dari kerapuhan atau kerusakan.

3. Rambut.

Nutrisi dalam ceker ayam juga dapat memberikan manfaat bagi rambut. Kolagen membantu memperkuat akar rambut dan mencegah kerontokan.

4. Kulit bersinar.

Kandungan protein dan kolagen dalam ceker ayam dapat membantu kulit terlihat lebih bersinar dan sehat secara keseluruhan.

5. Regenerasi kulit.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa kolagen dalam ceker ayam dapat membantu dalam proses regenerasi kulit, membantu memperbaiki jaringan yang rusak dan mempercepat penyembuhan luka.

6. Kulit lebih halus.

Konsumsi kolagen dari ceker ayam dapat membantu menjaga kelembapan kulit dan membuatnya terasa lebih halus dan lembut.

7. Antipenuaan.

Kolagen dalam ceker ayam dapat membantu melawan tanda-tanda penuaan kulit, seperti kerutan dan kehilangan elastisitas.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya