Terlihat penuh, isi minuman di kafe ini bikin tepuk jidat

Terlihat penuh, isi minuman di kafe ini bikin tepuk jidat
Bikin ketipu~ |

Melalui akun TikToknya, wanita tersebut membagikan momennya saat memesan minuman yang tak sesuai ekspektasi. Sekilas, minuman ini tampak seperti jus atau milkshake yang diletakkan di gelas tinggi. Tetapi, memang ada yang aneh, yakni es batunya terlihat masih tinggi dan tidak ikut turun meski minuman tersebut sudah sedikit berkurang usai diminum.

Terlihat penuh, isi minuman di kafe ini bikin tepuk jidat

foto: TikTok/@xzjwxx

Wanita ini lantas penasaran dan mencoba mengangkat es batunya. Tak disangka-sangka, ternyata es batu tersebut memang begitu besar. Sehingga saat es batu diangkat, terlihat isi minumannya sangat sedikit, bahkan tak ada setengah dari gelasnya. Momen apes ini lantas membuatnya tertawa sambil terheran-heran.

Terlihat penuh, isi minuman di kafe ini bikin tepuk jidat

foto: TikTok/@xzjwxx

Unggahan tersebut pun langsung menuai perhatian para pengguna akun TikTok lainnya. Mengintip kolom komentar, tak sedikit warganet yang memberi respons lucu seputar minuman ini. Rupanya, banyak pula warganet yang mengaku sering mengalami hal serupa saat membeli minuman di kafe, lho. Unggahan ini pun sudah ditonton jutaan kali di TikTok.

@xzjwxx Unbelievable…#fypage #foryou #fy original sound - 444

"Es batu harga restoran," kata TikTok/@Check my inst.

"Ess batu elit air sulit," sebut TikTok/@k.

"Wowkwokwowwk beli es batu," ucap TikTok/@troublemakerline00.

"Rugi banget," ungkap TikTok/@Geena.

"Pantes tiap kali pesen minuman di cafe suka manis banget rasanya," jelas TikTok/@ellaayu2411.

(brl/mal)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya