Trik sederhana agar klepon tidak lengket satu sama lain setelah direbus

Trik sederhana agar klepon tidak lengket satu sama lain setelah direbus
Instagram/@fransiska_tien

Brilio.net - Begitu banyak camilan tradisional yang hingga kini masih eksis. Mulai dari yang gurih, pedas, sampai manis. Nah, ngomong-ngomong soal camilan manis, kamu pasti sudah nggak asing lagi dengan hidangan kue lapis, putu ayu, dadar gulung, lemper, nagasari, klepon, dan lainnya.

Namun, jika kamu tinggal di daerah perkotaan mungkin sudah jarang menemui camilan tradisional tersebut. Meski begitu, kamu tak perlu khawatir karena beberapa camilan manis tradisional bisa dibuat sendiri di rumah, lho. Contohnya klepon, kamu hanya perlu membuat adonannya, diisi gula merah, serta baluri dengan kelapa parut setelah adonan jadi.

Memang mudah untuk dibuat, tetapi ada satu hal yang bisa bikin kesal usai adonan klepon direbus, nih. Yakni adonan bola-bola klepon tersebut justru saling menempel satu sama lain. Pasalnya, jika sudah menempel dan ingin dilepas, adonan klepon bisa-bisa malah sobek. Alih-alih siap menikmati kelezatan klepon, justru bikin 'drama' di dapur, kan?

Nah, rupanya hal tersebut bisa dicegah dengan sejumlah cara. Kebanyakan yang orang tahu, klepon bisa direbus dengan tambahan sedikit minyak biar nggak lengket. Tetapi, buat yang tidak ada stok maupun memang ingin menghindari penggunaan minyak, bisa pula pakai trik lain, nih. Ada trik biar klepon nggak lengket yang dibagikan oleh warganet bernama Maharanie lewat unggahan di TikToknya.

"umur berapa baru tau (trik bikin klepon)," ungkapnya, dikutip BrilioFood dari TikTok/@maharanie2019 pada Jumat (23/12).

Trik sederhana agar klepon tidak lengket satu sama lain setelah direbus

Menarik Banget Buat Dicoba Di Rumah.

Jadi, setelah klepon selesai direbus, dan ditiriskan dari air panas, bisa langsung dimasukkan lagi ke air. Bukan air rebusan lagi, melainkan ke air es. Klepon cukup direndam beberapa saat saja di dalam air es tersebut, tujuannya biar nggak lengket. Usut punya usut, teknik ini tujuannya mirip dengan olahan pasta atau mi yang sering dipakai. lho.

Dilansir dari seriouseats.com, makanan yang telah direbus dan dimasukkan ke air es, secara tidak langsung akan menghentikan proses memasaknya. Tak hanya itu, air es ternyata bisa pula membantu makanan agar tidak menempel satu sama lain. Dengan begitu, jadi lebih mudah saat ingin dicampur topping atau tambahan bahan lainnya usai direbus.

Trik sederhana agar klepon tidak lengket satu sama lain setelah direbus

foto: TikTok/@maharanie2019

Setelah direndam di air es, baru klepon bisa dimasukkan ke wadah berisi parutan kelapa. Hasilnya dijamin adonan bola-bola klepon nggak akan lengket lagi, deh. Wah, sederhana banget kan trik yang satu ini? Penggemar klepon dan yang ingin membuatnya di rumah, wajib coba trik satu ini, nih.

"cara masak onde2 biar tdk lengket ternyata rendam d air es baru ke kelapa parut ," kata Maharanie.

Trik sederhana agar klepon tidak lengket satu sama lain setelah direbus

foto: TikTok/@maharanie2019

Video ini mendapat banyak antusias dari warganet, lho. Kolom komentarnya pun dipenuhi ujaran menarik. Unggahan ini juga sudah ditonton ratusan ribu kali usai dibagikan pada Oktober lalu.

@maharanie2019

baru tau,,cara masak onde2 biar tdk lengket ternyata rendam d air es baru ke kelapa parut

suara asli - sitinuranisagamig

"itu klepon bukan onde2...klo onde2 digoreng n topingnya wijen," jelas TikTok/@Wita.

"makasih ilmunya," ujar TikTok/@umi hindun.

"itu klepon...kl aku pake air dingin biasa aja, bukan air es," kata TikTok/@Rherlina.

"baru tau," ungkap TikTok/@wiwit3713.

"di padang ini namanya onde2 ya gess ... biat gak nempel air rebusannya dkasi minyak goreng, jd gak perlu drendam air dingin lagi, angkat tirirskan," imbuh TikTok/@wisra.ibuy.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya