11 Resep empal goreng daging sapi paling enak, sederhana, simpel, dan bumbunya meresap

11 Resep empal goreng daging sapi paling enak, sederhana, simpel, dan bumbunya meresap
Bikin nggak sabar ingin makan |

1. Empal gepuk daging sapi.

11 Resep empal goreng daging sapi paling enak, sederhana, simpel, dan bumbunya meresap

foto: Instagram/@dapurkeriting

Bahan:
- 750 gr daging sapi
- 1500 ml santan sedang
- 3 lembar daun salam
- 2 batang serai
- 2 sdm air asam jawa
- Gula merah, disisir
- Garam dan gula

Bumbu halus:
- 12 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
- Sejempol lengkuas
- 2 sdm ketumbar
- 1/2 sdt merica

Cara membuat:
1. Cuci bersih daging, tidak usah dipotong-potong.
2. Kemudian siapkan wajan, lalu masukkan santan, daging, bumbu halus, salam, serai, gula merah, air asam, garam, dan gula secukupnya.
3. Lalu masak daging hingga mendidih. Jika sudah mendidih, kecilkan api.
4. Masak daging sampai setengah empuk dan kuahnya menyusut.
5. Angkat daging, potong-potong lalu pukul-pukul daging sampai daging pipih.
6. Lalu letakkan kembali daging ke dalam wajan, masak dengan sisa kuah sampai daging benar-benar empuk.
7. Terakhir, goreng daging sebentar saja di dalam minyak panas. Siap disajikan.

2. Empal daging sapi.

11 Resep empal goreng daging sapi paling enak, sederhana, simpel, dan bumbunya meresap

foto: Instagram/@sannysusanto

Bahan:
- 500 gr daging sapi
- Air secukupnya untuk merebus daging
- 1/2 butir biji pala, diparut

Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
- 2 sdm ketumbar, uleg kasar
- 1 ruas asam jawa
- 80 ml air
- 1,5 sdt garam
- 2 sdt gula
- 1 sdt gula palem
- Penyedap secukupnya

Cara membuat:
1. Presto daging sapi utuh selama 15 menit, lalu setelah matang dinginkan sebentar dan potong-potong sesuai selera.
2. Kemudian geprek daging hingga sedikit pipih, lalu tusuk dengan tusukan sate dan dilebarkan, sisihkan.
3. Lalu blender semua bumbu halus dan bumbu kering kecuali ketumbar dan asam jawa. Setelah halus campurkan ketumbar dan asem jawa, aduk-aduk hingga tercampur rata.
4. Lalu oleskan bumbu halus ke daging sapi yang sudah digeprek satu persatu hingga bumbu habis.
5. Terakhir goreng daging hingga matang. Setelah matang, taburi bawang goreng di atasnya.

3. Empal manis.

11 Resep empal goreng daging sapi paling enak, sederhana, simpel, dan bumbunya meresap

foto: Instagram/@mrs.wijaya

Bahan:
- 800 gr daging sapi has dalam
- 3 lembar daun jeruk angka 8
- 2 lembar daun salam
- 2 batang serai, geprek
- 1 jempol lengkuas, geprek
- 500 ml air kaldu bekas rebusan daging
- 3 sdm fibercreme
- 50 gr gula merah sisir
- 2 sdm air asam jawa
- 2 sdm kecap manis
- Garam
- Minyak goreng

Bumbu halus:
- 7 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 3 butir kemiri
- 1 sdm penuh ketumbar
- 1/2 sdt merica

Cara membuat:
1. Cuci daging, lalu rebus dengan air secukupnya hingga setengah matang. Kemudian potong-potong lalu sedikit memarkan, sisihkan.
2. Tumis bumbu halus hingga harum beserta daun jeruk, daun salam, serai, lengkuas, lalu tuang air kaldu bekas rebusan daging dan fibercreme.
3. Tambahkan gula merah, garam, dan kecap manis. Aduk rata.
4. Lalu masukkan potongan daging, aduk rata secara perlahan. Masak hingga daging empuk dan bumbu meresap serta kuah menyusut, lalu angkat dan biarkan dingin.
5. Terakhir goreng di dalam minyak panas sebentar saja, lalu angkat dan siap disajikan.

4. Empal daging sapi pedas.

11 Resep empal goreng daging sapi paling enak, sederhana, simpel, dan bumbunya meresap

foto: Instagram/@yzmalicious

Bahan:
- 300 gr daging sapi
- 65 ml santan instan
- 1/2 potong gula merah
- 3 sdm air larutan asam jawa
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 batang serai
- 1 sdt garam
- 1 sdt kaldu sapi bubuk

Bumbu halus:
- 3 butir bawang putih
- 8 butir bawang merah
- 3 cabai merah besar
- 10 cabai rawit merah
- 2 ruas lengkuas muda
- 1 ruas jahe
- 1 sdm ketumbar, sangrai
- 1/2 sdt merica
- 3 butir kemiri goreng

Cara membuat:
1. Rebus daging sampai empuk, tiriskan. Lalu potong-potong mengikuti arah serat daging.
2. Kemudian gepuk-gepuk sebentar saja dengan menggunakan pemukul daging atau dengan ulekan. Sisihkan daging.
3. Tumis bumbu halus sampai harum, tambahkan daun salam, daun jeruk, dan serai. Aduk-aduk.
4. Tambahkan air rebusan daging secukupnya. Bumbui dengan garam, kaldu bubuk, gula, dan air larutan asam jawa.
5. Lalu masukkan daging, aduk merata. Terakhir tambahkan santan, aduk kembali. Masak sampai kuah saat, lalu biarkan dingin.
6. Terakhir goreng daging sampai berwarna kuning kecokelatan, tiriskan. Tata dipiring saji, lalu taburi dengan bawang goreng di atasnya.

5. Empal bumbu soto.

11 Resep empal goreng daging sapi paling enak, sederhana, simpel, dan bumbunya meresap

foto: Instagram/@dapoersikoko

Bahan:
- 500 gr daging sapi tanpa lemak
- 5 lembar daun salam
- 1 batang serai, memarkan
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 2 sdm santan kental
- Air secukupnya untuk merebus daging
- Minyak goreng untuk menggoreng

Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 3 cm kunyit
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 3 butir kemiri, sangrai
- 1 sdt garam

Cara membuat:
1. Rebus daging sampai kaku, lalu angkat dan tiriskan. Potong-potong daging dengan ketebalan 1 cm, lalu rebus kembali.
2. Masukkan daun salam, serai, lengkuas, santan kental, dan bumbu halus. Masak daging sampai empuk dan air asat sambil sesekali diaduk.
3. Jika air sudah asat dan daging belum empuk bisa tambahkan air lagi, masak sampai daging empuk dan bumbu meresap. Angkat dan tiriskan.
4. Panaskan minyak secukupnya, lalu goreng daging sebentar. Angkat dan siap disajikan.

6. Empal goreng asin.

11 Resep empal goreng daging sapi paling enak, sederhana, simpel, dan bumbunya meresap

foto: Instagram/@tifanysetiawan

Bahan:
- 1 kg daging sapi

Bumbu halus:
- 12 siung bawang merah
- 8-10 siung bawang putih
- 4 sdm ketumbar yang sudah dihaluskan
- 9 butir kemiri
- 2 ruas jahe
- 1/2 lengkuas, parut

Bumbu pelengkap:
- 6 lembar daun salam
- 3-4 sdm air asam jawa
- Gula jawa sisir
- Garam
- Kaldu bubuk totole
- 2,5 liter air matang
- Minyak

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus dan daun salam sampai harum aroma keluar dan matang.
2. Masukkan daging, aduk-aduk sampai bumbu tercampur rata.
3. Pindahkan ke dalam panci presto, lalu tuangkan air 2,5 liter sampai daging terendam.
4. Beri bumbu garam, gula jawa, kaldu bubuk, dan air asam jawa. Lalu presto selama 20 menit,
5. Setelah selesai di presto, lalu pindahkan ke dalam panci biasa.
6. Kemudian masak sampai bumbu meresap dan air asat.
7. Terakhir goreng sebentar saja lalu siap di sajikan.

7. Empal goreng bumbu bacem.

11 Resep empal goreng daging sapi paling enak, sederhana, simpel, dan bumbunya meresap

foto: Instagram/@lidyatjahjadi

Bahan:
- 1 kg daging sapi
- Minyak goreng

Bumbu ungkep:
- 2 liter air
- 150 gr gula merah
- 1 ruas jari jahe
- 100 gr lengkuas, potong-potong
- 2 batang serai, geprek
- 1 sdm ketumbar bubuk
- 7 siung bawang merah, haluskan
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 5 lembar daun salam
- Sedikit asam jawa
- Garam dan gula sesuai selera

Cara membuat :
1. Rebus daging bersama bumbu ungkep dengan api kecil hingga empuk dan air berkurang.
2. Kemudian letakkan di dalam kulkas minimal semalaman agar bumbu lebih meresap.
3. Lalu goreng di dalam minyak panas sebentar saja sampai warna lebih gelap sedikit. Lalu angkat dan sajikan.

8. Empal gepuk goreng.

11 Resep empal goreng daging sapi paling enak, sederhana, simpel, dan bumbunya meresap

foto: Instagram/@aras_galeri

Bahan A:
- 500 gr daging sapi, potong tebal searah serat daging
- 1/5 sdm asam jawa, larutkan dalam air dan saring
- 1 keping gula jawa
- Sejempol lengkuas, geprek
- 1 batang serai
- 1 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk

Bahan B:
- 200 ml santan dengan kekentalan sedang

Bumbu halus:
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar bubuk
- 1 ruas jahe
- Garam dan kaldu bubuk

Cara membuat:
1. Masukkan semua bahan A dan bumbu halus ke dalam wajan. Lalu tambahkan air secukupnya, masak dengan api kecil sampai daging 1/2 matang.
2. Masukkan santan, masak kembali sampai daging empuk dan kuah menyusut.
3. Tiriskan daging, lalu geprek daging pelan-pelan supaya tidak hancur.
4. Terakhir goreng sebentar di dalam minyak panas. Setelah matang, angkat dan taburi bawang goreng di atasnya.

9. Empal gepuk sambal pete.

11 Resep empal goreng daging sapi paling enak, sederhana, simpel, dan bumbunya meresap

foto: Instagram/@dapoer_ririn

Bahan:
- 500 gr daging sapi
- 2 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 2 sdm air asam jawa
- 2 sdm ketumbar halus
- 3 sdm gula merah sisir
- Garam
- Air secukupnya

Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 butir kemiri

Bahan sambal:
- 5 cabai merah
- 10 cabai rawit
- 5 siung bawang merah
- 1 sdt terasi
- 1 buah tomat sedang
- Garam dan gula secukupya
- 1 papan petai kupas

Cara membuat:
1. Potong-potong daging searah serat lalu rebus sampai empuk, tiriskan.
2. Lalu pukul-pukul daging menggunakan pemukul daging atau pengulekan, sisihkan.
3. Masukkan semua bahan dan bumbu halus ke dalam wajan, lalu rebus sampai air mengering.
4. Goreng sebentar saja dengan api kecil, lalu angkat dan sajikan.

Cara membuat sambal:
1. Campurkan semua bahan sambal, kecuali pete.
2. Kukus semua bahan sambal, lalu haluskan dan tumis sambal dengan pete sebentar saja.

10. Empal gepuk daging sapi goreng.

11 Resep empal goreng daging sapi paling enak, sederhana, simpel, dan bumbunya meresap

foto: Instagram/@mama_syifa_hana

Bahan:
- 500 gr daging sapi
- 2 lembar daun jeruk
- 1 batang serai
- 1 sdm garam

Bumbu halus:
- 5 siung bawang putih
- 5 siung bawang merah
- 3 butir kemiri, sangrai
- 1 sdm ketumbar, sangrai
- Garam dan kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:
1. Rebus daging dengan daun jeruk, garam, dan serai. Jangan terlalu empuk agar tidak hancur.
2. Lalu tiriskan daging, potong-potong setebal 1 cm menurut arah serat.
3. Kemudian pukul-pukul daging dengan ulegan sampai empuk.
4. Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan daging, tambahkan air sedikit saja. Masak sampai air asat.
5. Terakhir goreng daging sampai berwarna keemasan, angkat dan tiriskan.

11. Empal gepuk daging sapi simpel.

11 Resep empal goreng daging sapi paling enak, sederhana, simpel, dan bumbunya meresap

foto: Instagram/@vitakwee

Bahan:
- 500 gr daging sapi, potong sesuai selera
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 1 batang serei, memarkan
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 1 sdt gula jawa

Bumbu halus:
- 5 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 4 butir kemiri
- 1 sdt merica bubuk
- 1/2 sdm ketumbar bubuk
- 1/2 sdt kunyit bubuk
- Air matang secukupnya
- Garam
- Bubuk kaldu totole

Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan ke dalam panci presto, masak hingga daging empuk.
2. Kemudian pukul-pukul daging dengan alat pemukul daging atau ulegan.
3. Lalu goreng hingga daging berwarna kecokelatan, angkat dan taburi bawang goreng di atasnya.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya