17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana
Lauk yang cepat habis, nih |

2. Ayam saus tiram.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@sherly1112

Bahan:
- 3 pcs paha bawah fillet
- 1 buah bawang bombay, iris
- 3 siung bawang putih
- 2 sdm saus tiram
- 4-5 sdm kecap manis
- Tepung terigu
- Garam dan Lada secukupnya
- 1 sdt kaldu jamur

Cara membuat:
1. Potong ayam sesuai selera, lalu lumuri dengan tepung terigu, penyedap, dan lada secukupnya.
2. Goreng ayam hingga kecoklatan, lalu angkat. Sisihkan.
3. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Lalu masukkan saus tiram dan kecap manis. Aduk-aduk rata.
4. Masukkan ayam yang sudah digoreng tadi. Aduk-aduk rata. Koreksi rasa.
5. Sajikan.

3. Ayam pasir putih.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@danielparapatworlds

Bahan:
- 1/2 ayam fillet
- 1 bawang bombay
- 2 bawang putih
- 2 daun bawang
- 5 cabai keriting
- Saus tiram
- Kecap manis
- Garam
- Gula
- Wijen
- Almond atau mete (optional)
- Tepung maizena

Cara membuat:
1. Cuci bersih ayam, potong dadu, marinasi dengan saus tiram (5-7 menit).
2. Balurkan dengan tepung maizena.
3. Goreng hingga matang.
4. Tumis bawang putih dan bombay sampai harum, lalu masukkan cabai keriting.
5. Masukkan 2 sdm saus tiram, 1 sdm kecap, 1 sdt garam, 1/2 sdt gula dan 75 ml air.
6. Masak hingga matang, trus beri 1 sdt tepung maizena supaya agak kental.
7. Masukkan daun bawang, almond, dan ayam dan aduk-aduk hingga rata selama 3 menit, angkat. Sajikan dengan taburan wijen.

4. Gongso ayam.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@bekal_pelangi

Bahan:
- 1/2 bagian dada ayam
- 5 lembar kol
- 1 buah tomat, potong-potong

Bumbu halus:
- 2 butir kemiri sangrai
- 4 bawang merah
- 3 bawang putih
- 1 sdt lada

Bumbu tambahan:
- Lengkuas
- Daun salam
- 2 cabai rawit iris
- 5 cabai rawit utuh
- 1 sdm kecap manis
- 2 sdt saus cabai
- Garam
- Kaldu bubuk

Cara membuat:
1. Rebus dada ayam dengan sedikit garam hingga matang lalu tiriskan dan suwir-suwir.
2. Potong-potong kol.
3. Tumis bumbu halus, masukkan lengkuas dan daun salam, masukkan cabai iris, masukkan ayam, tambahkan air secukupnya, masukkan seluruh bumbu tambahan yang lain. Aduk-aduk.
4. Terakhir masukkan kol dan tomat, masak sebentar lalu sajikan.

5. Ayam masak cabai.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@kusumahhh

Bahan:
- 1 ekor ayam, potong sesuai selera
- 6 butir telur rebus yang sudah dikupas
- 5 butir bawang merah, iris
- 5 siung bawang putih, cincang
- 10 buah cabai merah, giling (boleh lebih)
- 2 batang serai
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 ruas lengkuas
- 1 buah tomat
- Garam
- Gula
- Sedikit air matang

Cara membuat:
1. Goreng ayam setengah matang, sisihkan.
2. Tumis bawang putih cincang, setelah harum masukkan irisan bawang merah, selanjutnya masukkan cabai giling, salam, sereh, lengkuas, dan daun jeruk setelah tidak bau langu, masukkan ayam aduk rata.
3. Selanjutnya masukkan telur rebus, garam dan gula beri air sedikit diamkan sampai air menyusut, koreksi rasa siap dihidangkan.

6. Ayam betutu.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@regunancha

Bahan:
- 1 ekor ayam (sekitar 800 gram)
- 1 buah jeruk nipis
- 1 sdt garam
- Air untuk mengukus

Bumbu rajang halus:
- 3 ruas lengkuas
- 2 ruas kunyit
- 1 ruas jahe
- 1/2 ruas kencur
- 10 butir bawang merah
- 5 butir bawang putih
- 20 buah cabai rawit setan
- 2 batang sereh (ambil bagian muda)

Bumbu halus (ulek):
- 4 buah kemiri sangrai
- 2 buah cengkeh sangrai
- 2 sdt ketumbar bubuk
- 1 sdt merica hitam bubuk
- 1 sdt merica putih bubuk
- 1,5 sdt terasi sangrai
- 1/4 sdt pala sangrai
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula aren

Bumbu lain:
- 5 sdm minyak kelapa
- 2 lembar daun salam

Pelengkap:
- Kacang tanah goreng
- Sambal matah
- Plecing kangkung

Cara membuat:
1. Lumuri ayam dengan jeruk nipis lalu cuci sampai bersih, tiriskan. Lumuri ayam dengan garam termasuk bagian dalamnya. Diamkan sekitar 10 menit.
2. Campur dengan tangan bumbu rajang, bumbu halus dan bumbu lainnya hingga rata. Lumuri semua permukaan ayam termasuk bagian dalam ayam dengan bumbu.
3. Letakkan ayam di wadah tahan panas. Kukus ayam hingga matang dan keluar air kaldunya sendiri hingga menjadi kuah (sekitar 1,5-2 jam). Angkat, siram ayam dengan kuah bumbu, sisa kuah bisa ditaruh mangkuk dan sajikan dengan pelengkap lainnya

7. Ayam suwir.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@natalia_cake.snack

Bahan:
- 500 gr dada ayam, Rebus sampai matang biarkan dingin kemudian suwir-suwir
- 200 ml air
- 1 batang serai, geprek
- 3 biji daun jeruk
- Garam
- Gula
- Merica
- Kaldu bubuk
- Minyak goreng secukupnya

Bumbu halus:
- 8 biji cabai merah
- 5 biji bawang merah
- 3 biji bawang putih
- 2 biji kemiri
- 1 cm kunyit

Cara membuat:
1. Haluskan bumbu.
2. Panaskan wajan beri minyak secukupnya kemudian masukkan bumbu halus, daun jeruk, serai tumis hingga harum.
3. Tuang air kemudian beri garam, gula, merica, dan kaldu bubuk aduk rata.
4. Masukkan ayam yang telah disuwir kemudian masak hingga airnya meresap.
5. Test rasa kalau sudah pas angkat dan sajikan.

8. Ayam pop.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@tsaniwismono

Bahan:
- 600 gram ayam, buang kulitnya
- 2 lembar daun salam
- 2 cm lengkuas
- 2 cm jahe
- 1 lembar sereh
- 1 sdt air jeruk nipis
- 1/4 sdt merica bubuk
- 400 ml air kelapa

Bumbu halus:
- 5 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 sdt garam

Bahan sambal:
- 6 buah cabai merah keriting
- 3 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 buah tomat
- 3/4 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
1- 00 ml air

Cara membuat:
1. Lumuri ayam dengan air jeruk nipis
2. Masukkan ayam, air kelapa, dan semua bumbu, ungkep sampai bumbu meresap
3. Panaskan minyak, goreng ayam sebentar saja (sekitar 2 menit), angkat dan tiriskan.
4. Sajikan dengan sambalnya

9. Sop ayam.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@wulanfoods

Bahan:
- 1 ayam paha atas, potong-potong
- 1 buah kentang, potong-potong
- 1/2 wortel, potong-potong
- 1 batang daun bawang, potong-potong
- 1 batang seledri, potong-potong
- Air secukupnya

Bahan:
- 1 butir kemiri
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt merica bubuk
- Garam, gula pasir
- Penyedap rasa

Cara membuat:
1. Tumis bumbu hingga harum, lalu masukkan air. Tunggu mendidih lalu masukkan ayam. Masak hingga setengah empuk, lalu masukkan kentang dan wortel.
2. Masak hingga matang, lalu masukkan potongan daun bawang dan seledri.
3. Koreksi rasa dan sajikan.

10. Ayam goreng Hongkong.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@rachveda

Bahan marinasi:
- 1 kg paha ayam
- 1/2 sdm garam
- 1 sdm gula pasir
- 1/2 sdm kaldu bubuk
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt bubuk ngohiong
- 1 sdm kecap manis
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdm minyak wijen

Bahan lainnya:
- 6 bawang putih, geprek
- 1 jempol jahe, geprek
- 2 sdm minyak
- 500 ml air
- 2 sdm maizena

Cara membuat:
1. Marinasi ayam dengan bahan marinasi, aduk rata, diamkan selama 1-2 jam di suhu ruang
2. Panaskan minyak, tumis bawang putih, dan jahe hingga wangi lalu masukkan ayam beserta bumbu marinasi nya, masak sesaat
3. Masukkan air, masak selama 20-30 menit di api kecil lalu sisihkan ayam
4. Untuk sausnya: buang jahe dan bawang putih, tambahkan 100 ml air, masak hingga mendidih, koreksi rasa, kalau sudah pas masukkan larutan maizena, masak sesaat hingga sedikit mengental
5. Panaskan minyak, goreng ayam di api sedang hingga kering.
6. Ayam hongkong siap disajikan dengan sausnya.

11. Ayam dan terong bumbu kecap pedas.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@arsanti96

Bahan:
- 500 gr ayam
- 50 gr cabai rawit utuh
- 1 buah terong, potong
- 400 ml air

Bumbu halus:
- 8 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 10 cabai rawit
- 2 butir kemiri
- 1/2 sdt merica
- 1 cm jahe

Bumbu cemplung:
- 1 cm lengkuas geprek
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk

Perasa:
- 1 sdm garam
- 4 sdm kecap manis

Cara membuat:
1. Cuci bersih dan potong ayam, kucuri 1 buah jeruk nipis dan 1 sdm garam lalu aduk rata, diamkan 15 menit, bilas dengan air, sisihkan
2. Tumis bumbu halus hingga tanak, masukkan bumbu cemplung, ayam, perasa dan air, aduk rata lalu tutup dan masak dengan api kecil hingga air menyusut
3. Setelah air menyusut dan bumbu meresap, terakhir masukkan cabai rawit utuh dan terung, masak sebentar angkat lalu siap disajikan.

12. Ayam labu siam.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@ketutarsini

Bahan:
- 1/4 kg daging ayam
- 1 buah labu siam ukuran sedang (potong dadu)
- 2 lembar daun salam
- Air putih
- Garam, kaldu jamur

Bumbu:
- 8 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 ruas jari lengkuas
- 1 batang serai
- 1 ruas kencur
- 1 ruas kunyit
- 2 butir kemiri
- Sedikit saja pala
- 1 sdt merica bijian
- 1 sdt ketumbar bijian
- Cabai sesuai selera

Cara membuat:
1. Tumis bumbu dan daun salam hingga harum, kemudian tambahkan air putih, masukkan ayam potong.
2. Setelah daging ayam 1/2 matang, masukkan labu siam.
3. Beri garam, kaldu jamur sambil koreksi rasa, masak hingga matang. Sajikan.

13. Tumis ayam taichan.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@indahdapur

Bahan:
- 500 gr dada ayam fillet, potong dadu
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu jamur bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt ketumbar bubuk
- 1/2 buah jeruk nipis

Bahan sambal:
- 7 buah cabai rawit merah
- 2 buah cabai merah keriting
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu jamur bubuk
- Air, secukupnya

Pelengkap:
- 1 buah jeruk limau, belah jadi 2

Cara membuat:
1. Marinasi ayam dengan bawang putih yang telah dihaluskan, garam, kaldu jamur bubuk, merica bubuk dan ketumbar bubuk. Aduk rata, diamkan minimal 30 menit agar bumbu meresap.
2. Sesaat sebelum ditumis, kucuri ayam yang telah dimarinasi dengan air jeruk nipis. Aduk rata.
3. Panaskan 3 sdm olive oil, tumis ayam dengan api besar hingga kecokelatan.
4. Untuk membuat sambalnya : blender semua bahan sambal hingga halus, kemudian tumis tanpa minyak hingga air yang ada disambal mengering. Beri 2-3 sdm minyak, tumis sebentar.
5. Sajikan tumis ayam taichan beserta sambal yang telah dikucuri jeruk limau.

14. Ayam masak angcao.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@yscooking

Bahan
- 1/2 ekor ayam, potong-potong
- 3 siung bawang putih cincang
- 2 sdm angcao (kurma merah)
- 2 sdm kecap asin
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt minyak wijen
- Garam
- Merica

Cara membuat:
1. Tumis bawang putih sampai wangi, masukkan ayam. Masak sampai ayam pucat.
2. Masukkan angcao, aduk sampai tercampur rata. Tuang air sampai setengah tumisan.
3. Masukkan sisa bumbu yang lain, masak dengan api kecil sampai empuk dan bumbu kental dan meresap.
4. Sajikan dengan taburan daun bawang.

15. Ayam goreng serundeng.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@lim_henni

Bahan:
- 1 ekor ayam (jangan dibuang kulitnya)
- 150 gr kelapa parut
- Garam
- Air secukupnya

Bumbu halus:
- 10 bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 3 cm jahe
- 3 cm lengkuas
- Kunyit secukupnya
- 1 sdt ketumbar

Cara membuat:
1. Cuci bersih ayam, jangan dibuang kulitnya. Lalu potong ayam sesuai selera.
2. Masukkan ke panci tambahkan semua bumbu halus, garam dan beri air sampai ayam setengah terendam.
3. Ungkep sampai empuk,tiriskan.
4. Rebus sisa air dengan tambahan kelapa parut sampai air menyusut.
5. Panaskan minyak goreng agak banyak. Goreng ayam terlebih dahulu hingga matang dan kecokelatan. Lalu goreng kelapa yang sudah berbumbu tadi hingga kecokelatan. Sajikan ayam goreng dengan bumbu serundeng.

16. Ayam teriyaki.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@lim_henni

Bahan:
- 500 gr fillet paha, iris-iris
- 1 buah bawang bombay besar, iris-iris
- 4 siung bawang putih cincang
- 4 sdm margarin
- 2 sdm biji wijen sangrai
- Air secukupnya

Saus rendaman ayam:
- 6 sdm saus teriyaki
- 4 sdm kecap manis
- 2 sdm saus tiram
- 1 sdt lada bubuk

Cara membuat:
1. Campur ayam dengan saus rendaman 1-2 jam, simpan di chiller.
2. Panaskan margarin, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
3. Masukkan ayam yang sudah dimarinasi, tumis bentar hingga ayam keliatan da matang, tuang air sedikit, tutup wajan, masak hingga ayam empuk dan air menyusut.
4. Taburi biji wijen, aduk-aduk siap disajikan.

17. Ayam kuah kemangi.

17 Resep masakan ayam paling enak untuk sahur, empuk, praktis, dan sederhana

foto: Instagram/@desi.wulandari

Bahan:
- 2 potong ayam, cuci bersih
- Tempe
- 1 batang sereh
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 1 ikat daun kemangi
- 1 jempol lengkuas, memarkan
- 1 ruas jahe, memarkan
- Cabai rawit merah utuh
- Tomat, potong-potong
- cabai merah diiris
- Garam secukupnya
- Kaldu jamur secukupnya
- Minyak kelapa untuk menumis
- Air secukupnya

Bumbu halus:
- 2 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1/2 ruas kunyit

Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus, sereh, lengkuas, jahe, daun jeruk, daun salam sampai matang lalu masukkan ayam tunggu sampai berubah warna.
2. Tuangkan air, cabai iris, cabai rawit tutup panci tunggu agak mendidih. Masukkan garam, kaldu jamur, dan daun kemangi, tes rasa lalu matikan api.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya