Resep brokoli saus telur campur udang, lezat, praktis, dan mudah ditiru

Resep brokoli saus telur campur udang, lezat, praktis, dan mudah ditiru
Instagram/@linda.ljf

Brilio.net - Brokoli merupakan salah satu jenis sayuran hijau yang memiliki banyak nutrisi. Dikutip dari healthyfood, brokoli mengandung vitamin C, B6, folat plus serat, dan kaya akan sejumlah fitokimia yang dapat membantu menghambat perkembangan beberapa jenis kanker, lho.

Membuat hidangan brokoli yang lezat bukanlah hal sulit. Kamu bisa mengolah sayur brokoli dengan menambahkan bahan lain. Salah satunya dicampur udang. Kemudian dimasak bersama saus telur di atasnya, nih.

Masakan udang saus telur dan udang cocok banget dijadikan menu harian di rumah. Cita rasa khas brokoli serta lembutnya daging udang, bila diberi saus telur, sensasinya semakin nikmat.

Yuk, cobain resep brokoli saus telur udang yang lezat, dilansir BrilioFood dari akun Instagram @linda.ljf

Resep brokoli saus telur campur udang, lezat, praktis, dan mudah ditiru

foto: Instagram/@linda.ljf

Bahan:
- Brokoli, potong-potong
- Minyak goreng
- 1/2 sdt minyak wijen
- Udang, kupas kulitnya sisakan bagian ekornya saja
- Kecap ikan
- Penyedap rasa ayam
- Gula dan garam secukupnya
- Air panas secukupnya
- Tepung maizena, campur dengan air
- Putih telur dari 1 butir telur

Cara membuat:
1. Cuci bersih brokoli, lalu rendam sebentar di dalam air yang dicampur dengan garam. Kemudian kukus hingga matang.
2. Cuci dan bersihkan udang, buang kulitnya dan sisakan bagian ekornya saja.
3. Panaskan wajan, masukkan minyak goreng dan minyak wijen, lalu tumis bawang Putih sampai harum.
4. Masukkan udang dan masak sebentar supaya udangnya tetap garing.
5. Tambahkan kecap ikan, lalu masukkan air panas secukupnya.
6. Tambahkan bumbu-bumbu lainnya, lalu kentalkan dengan tepung maizena.
7. Terakhir masukkan putih telur secara perlahan sambil diaduk cepat.
8. Koreksi rasa, siramkan saus ke atas brokoli yang sudah dikukus.

Magang: Umi Amalia Rusda

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya