Resep buncis ati sapi pedas, lezat dan bikin ngehabisin nasi hangat

Resep buncis ati sapi pedas, lezat dan bikin ngehabisin nasi hangat
foto: Instagram/@rhiena.dar

Brilio.net - Buncis bisa diolah menjadi aneka hidangan. Mau dimasak sayur kuah maupun tumis, buncis juaranya. Bukan cuma dimasak bersama sayuran lain, buncis juga bisa diolah bersama bahan makanan hewani seperti ati sapi. Apalagi jika dimasak dengan sensasi rasa pedas, wah ... nasi hangat langsung habis.

Kamu bisa banget ikuti resepnya di rumah. Simak resep buncis ati sapi yang dilansir BrilioFood dari akun Instagram @rhiena.dar.

Resep buncis ati sapi pedas, lezat dan bikin ngehabisin nasi hangat

foto: Instagram/@rhiena.dar

Bahan:
- Buncis
- Ati sapi, potong dadu
- Bawang bombay, iris-iris
- Paprika merah, paprika kuning, paprika hijau, iris dadu
- 2 sdm saus tiram
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1 sdt cabai bubuk
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Penyedap rasa secukupnya

Bumbu halus:
- 2 buah cabai besar
- 2 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 1/4 buah tomat

Cara membuat:
1. Rebus buncis hingga 1/2 matang. Angkat dan tiriskan.
2. Panaskan sedikit minyak. Tumis ati sapi hingga matang.
3. Tambahkan bawang bombay. Tumis hingga layu.
4. Masukkan bumbu halus. Masak hingga bumbu tercampur rata. Beri sedikit air.
5. Tambahkan saus tiram, gula, garam, penyedap rasa, lada bubuk, cabai bubuk dan penyedap rasa. Masak hingga semua bahan tercampur rata.
6. Masukkan buncis dan paprika. Buncis ati sapi pedas siap disajikan.

Magang: Nabila Arkania

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya