Dilansir BrilioFood dari YouTube Philein's Kitchen Channel pada Jumat (10/3), untuk membersihkannya tak hanya butuh sabun cuci piring. Melaikan juga menggunakan satu bumbu masak, yakni belimbing wuluh. Yup, belimbing wuluh tidak hanya bisa dimanfaatkan sebagai penambah rasa pada masakan. Namun, bahan masakan ini ternyata dipercaya berguna untuk membersihkan noda kuning dan kusam di mangkuk melamin.

Cara menggunakannya pun gampang. Pertama-tama, siapkan beberapa buah belimbing wuluh yang sudah matang karena kadar asamnya tinggi. Jangan memilih yang terlalu mudah atau terlalu tua, ya. Belimbing wuluh yang terlalu muda punya kandungan asam yang sedikit. Sedangkan belimbing terlalu tua justru kadar asamnya sudah berkurang.

foto: YouTube/Philein's Kitchen Channel

Setelah itu, iris belimbing wuluh. Lalu letakkan beberapa irisannya di mangkuk melamin yang kuning dan kusam. Beri sedikit air, lalu gosok-gosok noda kusam di mangkuk pakai irisan belimbing wuluh tersebut.

Gosok terus selama beberapa saat secara merata di seluruh bagian yang kuning dan kusam. Setelah itu, diamkan mangkuk dalam waktu yang cukup lama. Kandungan asam yang tinggi pada belimbing wuluh ini akan membantu mengangkat noda membandel sekalipun.

foto: YouTube/Philein's Kitchen Channel

Di video tersebut, mangkuk yang sudah direndam dengan cairan belimbing wuluh tampak mulai berubah putih. Lalu cuci mangkuk dengan sabun cuci piring seperti biasa. Mangkuk yang sudah dicuci bersih ini pun tampak lebih kinclong. Nah, kamu bisa menggunakannya lagi untuk wadah makanan.