Dilansir BrilioFood dari TikTok @bakul_chantiq pada Minggu (4/6), masukkan telur sekaligus air ke panci. Pastikan takaran air yang digunakan bisa merendam seluruh permukaan telur secara sempurna.

foto: TikTok/@bakul_chantiq

Sebelum menyalakan api kompor, warganet satu ini menambahkan beberapa irisan lemon ke dalam air rebusan. Usut punya usut, trik ini dapat melunakkan cangkang telur rebus nantinya. Tutup panci, nyalakan api kompor lalu rebus telur hingga matang.

foto: TikTok/@bakul_chantiq

Kalau sudah matang, matikan kompor lalu buang irisan lemon dan air rebusan. Tunggu beberapa saat hingga telur rebus menjadi dingin.

Selanjutnya, ambil satu per satu telur rebus. Karena direbus dengan tambahan irisan lemon, permukaan cangkang telur pun tampak melunak dan retak. Alhasil, mengupasnya pun nggak perlu tenaga ekstra dan waktu lama.

"Kulit telur mudah dikupas dan dijamin telur rebusnya mulus," ujarnya lebih lanjut.

foto: TikTok/@bakul_chantiq

Gimana, buat yang sering gagal masak telur rebus, pasti penasaran ingin mencoba trik satu ini, kan? Unggahan milik TikTok @bakul_chantiq ini pun sudah ditonton 9,2 ribu kali.