Brilio.net - Kafein merupakan senyawa alkaloid xantina yang memiliki bentuk kristal. Senyawa tersebut bekerja sebagai obat perangsang psikoaktif dan diuretik ringan. Oleh karena itu, banyak yang mengincar minuman atau makanan mengandung kafein saat kantuk menyerang.
Salah satu minuman yang terkenal dengan kandungan kafein tingginya adalah kopi. Minuman ini ampuh membuang rasa kantuk karena kandungan kafeinnya yang merangsang sistem pusat saraf pada manusia. Nggak salah, kalau kopi sering jadi andalan banyak orang untuk teman begadang karena pekerjaan atau sekadar nonton bola.
Tapi tahu nggak sih, kalau sebenarnya kandungan kafein nggak hanya terdapat pada kopi? Beberapa minuman yang sering dijumpai ini juga mengandung kafein lho. Punya kandungannya yang setinggi kopi, deretan minuman ini bisa jadi alternatif buat kamu yang nggak bisa menerima efek samping kopi.
Penasaran kan, apa saja minuman yang ternyata mengandung kafein? Berikut Brilio Food telah merangkum dari berbagai sumber, sembilan minuman yang mengandung kafein termasuk kopi, Senin (5/7).
1. Kopi.
foto: freepik.com
Sudah bukan hal yang asing lagi bahwa kopi mengandung kafein. Minuman ini biasa dikonsumsi di pagi hari untuk menghilangkan rasa kantuk dan membuat menjadi lebih bersemangat menjalani aktivitas. Sayangnya, kopi sering membuat beberapa orang merasa gelisah atau gugup setelah meminumnya.
2. Matcha.
foto: freepik.com
Matcha adalah bubuk hijau yang terbentuk saat menggiling daun teh muda. Matcha dapat menjadi alternatif kopi yang baik, terutama bagi seseorang yang tidak ingin merasa gelisah.
3. Teh hijau.
foto: freepik.com
Selain memiliki beberapa manfaat kesehatan, teh hijau juga bisa menjadi alternatif bagus untuk kamu yang menghindari minum kopi. Selain itu, penelitian menunjukkan bahwa teh hijau membantu mengurangi diabetes tipe 2 dan penyakit jantung.
4. Kopi susu.
foto: freepik.com
Minuman favorit beberapa orang ini juga mengandung kafein, lho. Meskipun terdapat campuran susu, minuman ini juga mengandung kafein dari campuran kopi. Meskipun begitu, kopi susu hanya memiliki sedikit kandungan kafein.
5. Cokelat hitam.
foto: freepik.com
Cokelat hitam juga mengandung kafein yang dapat menggantikan kopi di pagi hari. Kakao juga mengandung magnesium yang dapat membantu otot-otot di tubuh rileks dan berenergi.
6. Kombucha.
foto: freepik.com
Kombucha adalah minuman yang mengandung kafein. Minuman satu ini dapat membuat kamu lebih berenergi di pagi hari, tanpa merasakan efek gelisah yang biasanya dialami oleh beberapa orang saat mengonsumsi kopi.
7. Minuman bersoda.
foto: freepik.com
Minuman satu ini juga salah satu minuman favorit selain kopi. Minuman yang menyegarkan ini juga mengandung kafein dan dapat membuat kamu lebih bersemangat untuk menjalankan hari. Meski begitu, lebih baik hindari minum kopi di pagi hari ya.
8. Minuman berenergi.
foto: freepik.com
Hampir sama dengan minuman bersoda, minuman berenergi merupakan minuman yang mengandung kafein. Biasanya, minuman ini dikonsumsi oleh sebagian pekerja yang membutuhkan banyak tenaga agar dapat menjalankan aktivitas tanpa rasa lelah.
9. Mojito.
foto: freepik.com
Mojito merupakan minuman menyegarkan yang juga mengandung kafein. Sebab, bahan dasar dari mojito adalah soda. Seperti yang diketahui, soda juga mengandung kafein seperti kopi.