Brilio.net - Selain wajan, teflon menjadi salah satu peralatan masak yang kerap digunakan. Teflon bisa digunakan untuk menggoreng, merebus, hingga memanggang makanan, lho.

Teflon biasanya dilengkapi dengan lapisan antilengket, membuat proses memasak menjadi jauh lebih menyenangkan. Bahkan saat ini ada teflon yang nggak membutuhkan minyak sama sekali saat digunakan. Menarik bukan?

Meski terbilang praktis, penggunaan teflon juga tidak terhindar dari suatu kendala. Iya, karena sering digunakan, pantat teflon pun menghitam. Usut punya usut hal ini disebabkan oleh paparan api kompor yang langsung mengenai bagian bawah teflon.

Apabila tidak dibersihkan secara berkala, noda gosong pun menjadi berkerak dan semakin sulit dihilangkan. Meski sudah digosok berulang kali ataupun direndam dengan air panas, kerak gosong tersebut tetap menempel di pantat teflon.

Karena menyerah kerak gosong di pantat teflon nggak hilang, sebagian orang bahkan sengaja membuangnya. Sangat disayangkan, kan? Untuk meminimalisir hal itu terjadi, kamu bisa meniru apa yang dilakukan oleh pengguna YouTube @mamanayya89.