Brilio.net - Salah satu tradisi yang ada di Indonesia adalah Ma'burasa. Tradisi khas Bugis ini merupakan kegiatan membuat buras secara bersama-sama. Biasanya tradisi ini diadakan saat mendekati momen Lebaran tiba.

Buras berbahan dasar beras ini disebut mirip lontong. Namun ternyata, cara membuat buras berbeda dengan lontong. Ada beberapa bahan khusus yang hanya digunakan saat membuat buras. Di antaranya serai, santan, dan daun pandan. Ketiga bahan itulah yang membuat buras terasa lebih lezat dan beraroma menggugah selera.

Salah seorang warganet pengguna YouTube IMMAMA TV pun berbagi trik membuat buras agar padat serta empuk. Menariknya lagi, ia juga menjamin buras buatannya ini bisa bertahan hingga semingguan, lho.