7 Cara bikin brownies berbahan ubi, tanpa tepung dan lebih sehat

7 Cara bikin brownies berbahan ubi, tanpa tepung dan lebih sehat
Mudah Ditiru. |

Cara membuat:

1. Cuci dan kupas ubi, kemudian direbus atau dikukus sampai teksturnya cukup empuk.

7 Cara bikin brownies berbahan ubi, tanpa tepung dan lebih sehat

foto: TikTok/@lisadewiwood

2. Masukkan ubi ke dalam blender atau chopper. Campurkan dengan bubuk cocoa, selai kacang, serta madu, kemudian haluskan.

7 Cara bikin brownies berbahan ubi, tanpa tepung dan lebih sehat

foto: TikTok/@lisadewiwood

3. Saat sudah setengah halus, masukkan susu. Gunakan susu kedelai atau jenis apapun sesuai selera.

7 Cara bikin brownies berbahan ubi, tanpa tepung dan lebih sehat

foto: TikTok/@lisadewiwood

4. Matikan blender, lalu taburi adonan dengan garam dan baking powder. Masukkan juga chocochips, kemudian aduk rata.

7 Cara bikin brownies berbahan ubi, tanpa tepung dan lebih sehat

foto: TikTok/@lisadewiwood

5. Tata adonan di dalam loyang yang sudah dilapisi baking paper. Tambahkan lagi topping chocochips sesuai selera.

7 Cara bikin brownies berbahan ubi, tanpa tepung dan lebih sehat

foto: TikTok/@lisadewiwood

6. Panggang di oven selama 25 menit di suhu 175 derajat.

7 Cara bikin brownies berbahan ubi, tanpa tepung dan lebih sehat

foto: TikTok/@lisadewiwood

7. Setelah matang, brownies bisa didinginkan di kulkas sebelum disantap biar lebih nikmat.

7 Cara bikin brownies berbahan ubi, tanpa tepung dan lebih sehat

foto: TikTok/@lisadewiwood

Gimana, simpel kan cara bikinnya? Lisa juga menjelaskan, meski ia belum pernah mencoba, tapi brownies ubi ini tampaknya bisa pula dimasak dengan alat kukusan. Kamu juga bisa mengkreasikan bahan-bahan untuk membuatnya sesuai keinginan.

Mengintip kolom komentar, tak sedikit warganet yang antusias dengan brownies ubi di unggahan TikTok @lisadewiwood ini, lho. Beberapa warganet juga menanyakan banyak hal seputar brownies ini. Unggahan ini juga sudah ditonton 382 ribu kali.

@lisadewiwood Yum yum #browniessehat #resepsehat #menusehat #resepdiet #cemilansehat #fyppppppppppppppppppppppp Chocolate (Choco Choco) - DJ Party

"Itu yg coklat kecil chococips ya bun," tanya TikTok @Aisyah33.

"kalorinya per slice / 6 slice?" ujar TikTok @ruthygunawan.

"Makasih resepnya. ," kata TikTok @CEO Alis Putul.

"udh cobain resep ini.. enk bgt Kaka.. tq resep ny kk.. ," ungkap TikTok @stephaniexaviera.

"boleh di kukus ya??" tulis TikTok @Tango Chocolate.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya