8 Cara mengatasi migrain secara alami, aman dan ampuh

8 Cara mengatasi migrain secara alami, aman dan ampuh
foto: freepik.com

Brilio.net - Migrain adalah serangan sakit kepala sebelah ekstrem dan melemahkan, yang ditandai dengan rasa sakit berdenyut atau kepala seperti dihantam benda keras. Umumnya, penyakit satu ini kerap dialami oleh banyak orang, baik wanita maupun pria. Lima dari wanita dan 15 dari pria pernah mengalami rasa sakit di kepala dan tak jarang membuat mereka pusing berdasarkan lamanmigrainebuddy.com.

Apa sih yang menyebabkan migrain? Ada banyak faktor yang menyebabkan rasa sakit kepala sebelah ini. Hal ini tergantung dari pola hidup seseorang. Migrain bisa disebabkan oleh makanan. Makanan asin atau yang disimpan terlalu lama (seperti keju), dapat menjadi penyebab migrain. Cobalah untuk memperhatikan kira-kira jenis makanan apa yang bisa membuat kamu merasakan migrain.

Makan tidak teratur juga bisa menjadi penyebab migrain, oleh karenanya penderita migrain disarankan untuk makan tepat waktu agar migrain tidak terjadi. Penyebab lainnya juga bisa berasal dari alkohol, dan masih banyak lainnya.

Bagi kamu yang kerap mengalami migrain, bahkan sampai membuatmu sulit beraktivitas, ini tidak bisa dibiarkan. Kamu harus mencari tahu bagaimana cara mengatasinya. Selain mengunjungi dokter, kamu juga bisa mengobatinya dengan cara alami, seperti dilansir brilio.net dari berbagai sumber berikut ini, Rabu (4/11).

1. Minum air rebusan jahe.

8 Cara mengatasi migrain secara alami, aman dan ampuh

foto: freepik.com

Jika kamu mengalami migrain, kamu bisa mengatasinya dengan jahe. Cara ini terbilang cukup ampuh dan sudah dipercaya sejak lama. Cukup rebus jahe, lalu minum hasil rebusan tersebut. Kamu juga bisa menambahkan jahe pada seduhan teh. Hal ini dikarenakan jahe mengandung antiinflamasi non-steroid yang mampu melawan gejala migrain dengan memblokir prostaglandin.

2. Menggunakan lavender oil.

8 Cara mengatasi migrain secara alami, aman dan ampuh

foto: freepik.com

Lavender oil bisa mengatasi migrain dengan sangat cepat. Cara menggunakannya cukup mudah, kamu bisa menghirupnya atau mengoleskannya pada bagian yang terasa sakit. Jika migrain kerap melanda, kamu bisa menjadikan lavender Oil sebagai pengharum ruangan.

3. Memperbanyak minum air putih.

8 Cara mengatasi migrain secara alami, aman dan ampuh

foto: freepik.com

Cara sederhana mengatasi migrain adalah dengan mengonsumsi air mineral. Dalam buku Handbook of Clinical Neurology menyebutkan bahwa penelitian menunjukkan, dehidrasi kronis merupakan penyebab umum sakit kepala akibat otot tegang dan migrain. Oleh karenanya, pastikan kamu mengonsumsi air putih yang cukup dan kurangi makan-makanan yang manis.

4. Kompres dengan es batu.

8 Cara mengatasi migrain secara alami, aman dan ampuh

foto: freepik.com

Ketika kamu mengalami migrain, kamu bisa mengatasinya dengan mengompres area kepala dan leher menggunakan air dingin atau es batu. Kompres dingin membantu mengurangi peradangan, memperlambat konduksi saraf, dan menyempitkan pembuluh darah. Tentu saja ini akan membantu menghilangkan rasa sakit kepala. Lakukan cara ini selama 15 menit dan kemudian kamu akan merasa lebih baik.

5. Olahraga rutin.

8 Cara mengatasi migrain secara alami, aman dan ampuh

foto: freepik.com

Cara mengatasi migrain secara alami lainnya adalah dengan olahraga. Kamu bisa memilih beberapa olahraga ringan, seperti yoga. Yoga menggunakan pernapasan, meditasi, dan postur tubuh untuk meningkatkan kesehatan dan kesejahteraan.

Seperti yang diketahui, yoga memang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Rutin melakukan yoga akan membuat kamu lebih rileks dan tidak mudah terserang migrain. Kamu bisa melakukannya di pagi hari maupun sore hari.

6. Konsumsi bayam.

8 Cara mengatasi migrain secara alami, aman dan ampuh

foto: freepik.com

Sebenarnya ada banyak jenis sayuran yang bisa mengusir migrain, salah satunya adalah bayam. Hal ini dikarenakan, bayam mengandung zat besi dan magnesium yang membantu meringankan sakit kepala. Tak hanya itu saja, bayam juga bisa menurunkan tekanan darah.

Kamu bisa mengolah bayam menjadi beberapa menu makanan, namun pastikan untuk tidak menumis dan lainnya yang mengandung minyak. Cara paling aman adalah mengonsumsi jus bayam.

7. Minum teh atau kopi.

8 Cara mengatasi migrain secara alami, aman dan ampuh

foto: freepik.com

Teh dan kopi bisa menjadi obat yang cukup membantu untuk mengatasi migrain. Hal ini dikarenakan ketika penderita migrain menghirup aroma minuman berkafein seperti teh atau kopi dapat membantu meringankan rasa sakit kepala.

Dilansir dari verywellmind.com, kafein bertindak sebagai stimulan saraf pusat, orang bisanya mengonsumsi kopi agar bisa lebih fresh. Kafein juga dapat meningkatkan mood dan membantu orang merasa lebih produktif.

8. Makan almond.

8 Cara mengatasi migrain secara alami, aman dan ampuh

foto: freepik.com

Almond bisa menjadi bahan paling alami untuk mengatasi migrain. Kandungan magnesium pada almond dapat melindungi tubuh dari gejala migrain dan mampu merelaksasi pembuluh darah. Kamu bisa mengonsumsi beberapa almond setiap harinya.

Kamu juga bisa mengganti almond dengan makanan yang mengandung magnesium lainnya, seperti pisang, alpukat, kacang mede, beras merah, kacang-kacangan, dan biji-bijian.

(brl/lin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya