Bukan direndam air panas, begini cara cuci kain pel dekil agar cerah lagi dan bebas bau dalam 10 menit
Diperbarui 11 Des 2024, 14:00 WIB
Diterbitkan 12 Des 2024, 08:00 WIB

Dilansir BrilioFood dari TikTok @sabakimia_ pada Rabu (11/12), bahan dapur yang dimaksud adalah baking soda dan garam. Jadi, cara pakainya cukup mudah. Kamu hanya perlu menyiapkan ember dan letakkan kain pel di dalamnya. Pastikan kain pelnya muat ke dalam ember, ya.

foto: TikTok/@sabakimia_
Selanjutnya, masukkan baking soda dan garam secukupnya. Barulah kemudian, siram menggunakan air bersih dan aduk-aduk sampai seluruh bahan pembersihnya larut. Kamu juga bisa menekan kain pel supaya lebih terendam sempurna di dalam air. Jika sudah, diamkan selama 10 menit.

foto: TikTok/@sabakimia_
Setelah direndam selama 10 menit, air rendaman akan tampak keruh dan penuh kotoran. Nah, kamu dapat mengangkat kain pel tersebut dan memerasnya terlebih dahulu. Jika sudah, buang air rendaman dan cuci kain pel seperti biasa dengan detergen.

foto: TikTok/@sabakimia_
Saat mencuci kain pel, jangan lupa gosok-gosok juga menggunakan sikat, ya. Setelah itu, bilas dan peras beberapa kali sampai tidak ada sisa sabun yang menempel. Nah, kain pel yang sudah dicuci ini bisa dijemur sampai benar-benar kering agar bebas kuman dan bau.
Pada dasarnya, campuran garam dan baking soda ini sangat ampuh mengangkat noda membandel pada kain pel. Ketika garam digunakan dalam proses pembersihan, kristal garam dapat mengikis dan melonggarkan kotoran yang terperangkap dalam serat kain, sehingga noda lebih mudah diangkat. Selain itu, garam juga memiliki kemampuan untuk menarik kelembapan dan mengeringkan area yang lembap, yang membantu mengurangi pertumbuhan bakteri penyebab bau.
Sementara itu, baking soda bekerja sebagai agen pembersih yang sangat efektif berkat sifat alkalinnya. Ia dapat mengikat dan menetralkan asam, yang sering kali menjadi penyebab bau tidak sedap dan noda pada kain. Selain itu, baking soda memiliki kemampuan untuk menyerap bau, sehingga tidak hanya membersihkan, tetapi juga menghilangkan bau yang membandel. Baking soda juga bertindak sebagai pemutih alami, sehingga membantu mencerahkan kain pel yang sudah kusam dan dekil.
(brl/jad)RECOMMENDED ARTICLES
- Tanpa garam, ini cara bikin pengharum ruangan alami awet berhari-hari pakai 1 tambahan bahan dapur
- Trik hilangkan kerak makanan bekas masak di kompor gas, cukup andalkan satu bahan dapur
- Cara mudah memperbanyak sabun cuci piring tanpa mengurangi busanya
- Piring dan baskom plastik kesat dan bersih dari bekas minyak, ini cara mencucinya pakai 2 bahan dapur
- Cuma butuh 5 menit, trik hilangkan karat pada gunting tanpa diampelas ini andalkan 2 bahan dapur
FOODPEDIA
Video
Selengkapnya
Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas
Resep
Selengkapnya
Resep rujak timun terasi bakar yang nendang, rahasia camilan segar saat cuaca panas
31 / 01 / 2026 09:00 WIB
Resep timun masak telur low budget, menu sahur simpel cuma 10 menit
31 / 01 / 2026 10:00 WIB
Resep trancam khas jawa tanpa kelapa, menu segar sat-set cuma 10 menit
31 / 01 / 2026 11:00 WIB
Resep pengganti angciu ala Chef Loa Sisca Gunawan, rahasia masakan Chinese food harum tanpa alkohol
30 / 01 / 2026 19:00 WIB
















