Cara pedagang bikin ketoprak ini bak pakai mode slow motion, yang sabarnya setipis tisu minggir dulu

Cara pedagang bikin ketoprak ini bak pakai mode slow motion, yang sabarnya setipis tisu minggir dulu
Bang Rapih membutuhkan waktu cenderung lama |

Usut punya usut, julukan tersebut bukan hanya nama belaka, melainkan disebut begitu karena senang dengan hal-hal yang rapi. Alhasil, saat menyiapkan ketoprak untuk pelanggan, Bang Rapih membutuhkan waktu cenderung lama.

"Ga cocok buat kamu yang buru-buru kerja atau lagi mules, karena paling cepet 10-15 menit/1 piring," ujar Moriz, dikutip BrilioFood dari TikTok @morizmohamad pada Kamis (4/5).

Dalam unggahan tersebut, terlihat Bang Rapih tengah menyiapkan 3 porsi ketoprak. Usai menyusun 3 buah piring secara sejajar, pria tersebut langsung memasukkan garam. Bukan diletakkan begitu saja, setiap sendok garam di piring harus dibentuk jadi bulat secara perlahan di tengah piringnya, lho.

Cara pedagang bikin ketoprak ini bak pakai mode slow motion, yang sabarnya setipis tisu minggir dulu

foto: TikTok/@morizmohamad

Selanjutnya, bumbu bawang putih serta cabai pun harus diposisikan di tempat yang sama pada setiap piring, yaitu di sebelah kiri garam. Lantas, Bang Rapih mengulek racikan bumbu kacangnya sampai halus, kemudian baru ia masukkan potongan lontong, tahu, bihun, dan lainnya secara bergantian.

Cara pedagang bikin ketoprak ini bak pakai mode slow motion, yang sabarnya setipis tisu minggir dulu

foto: TikTok/@morizmohamad

Pada sentuhan terakhir, Bang Rapih menuangkan kecap manis ke atas hidangan tersebut. Buat yang punya kesabaran setipis tisu pasti sudah sangat geregetan, apalagi kalau melihat proses menuangkan kecap ala Bang Rapih ini, bak mode slow motion saking pelannya. Meski begitu, Moriz mengaku ketoprak Bang Rapih ini rasanya memang enak.

"Tapi soal rasa mantul banget," ungkapnya.

Cara pedagang bikin ketoprak ini bak pakai mode slow motion, yang sabarnya setipis tisu minggir dulu

foto: TikTok/@morizmohamad

Mengintip kolom komentar di unggahan TikTok @morizmohamad, tak sedikit warganet yang terhibur dengan uniknya cara pedagang kaki lima bikin ketoprak ini, lho. Di sisi lain, banyak pula yang memberikan celetukan lucu terkait olahan ketoprak ini. Unggahan ini pun sudah ditonton lebih dari satu juta kali.

"keburu magh kambuh ," cetus TikTok @cikikeju.

"kesabaran ku setipis tisu,, ," ujar TikTok @ig: Melly Indri.

"tapi emg ada looh di deket pabrik aku abang ketoprak nya setia abis ambil kerupuk atau garem atau apa , kalo tutupnya garapih di benerin dulu ," jelas TikTok @hallo.

"Keburu lapeeeer ," imbuh TikTok @Annisa Auliani.

"gue bukan target pasarnya fix," kata TikTok @Malemshopyuhuu.

@kulineran.cirebon Aslinya ketoprak tuh asli mana yak?? Tukang jualan mana lagi nih ada yang lebih rapih dari ini?? #KulineranCirebon from • @morizmohamad Ditempat kalian gimana abang ketopraknya ges?? Sama atau gaa komen yaa… Ketoprak Cirebon Bang Rapih Lok: Jl Lubang Buaya dekat TK Dinamika Harga: 13rb tanpa telor #kuliner #wisatakuliner #kulinerindonesia #kulinercirebon #kulinerancirebon #ketoprak #ketoprakcirebon #food #bestfood #foodies #fyp #viral #viralindonesia #top suara asli - Kulineran Cirebon

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya