Nggak cuma daun salam, ini trik merebus jengkol agar empuk dan bebas bau cuma tambah 2 bahan dapur

Nggak cuma daun salam, ini trik merebus jengkol agar empuk dan bebas bau cuma tambah 2 bahan dapur
Mudah Ditiru. |

Dilansir BrilioFood dari TikTok @hasanudinhas4 pada Minggu (24/9), bahan dapur yang digunakan adalah daun jeruk dan serai.

Pertama, masukkan jengkol yang sudah dicuci bersih ke panci. Jika sudah, tuang air hingga merendam seluruh permukaan jengkol.

Nggak cuma daun salam, ini trik merebus jengkol agar empuk dan bebas bau cuma tambah 2 bahan dapur

foto: TikTok/@hasanudinhas4

Sebelum menyalakan kompor, tambahkan beberapa lembar daun jeruk, dua batang serai yang sudah digeprek, dan lima lembar daun salam. Jangan lupa tambahkan juga gula dan garam agar rasa jengkol semakin lezat.

“lalu kita masak selama 10 menit menggunakan api besar,” ungkapnya lebih lanjut.

Nggak cuma daun salam, ini trik merebus jengkol agar empuk dan bebas bau cuma tambah 2 bahan dapur

foto: TikTok/@hasanudinhas4

Agar hasil jengkol empuk dan matang sempurna, tutup panci selama proses perebusan. Setelah direbus selama 10 menit, matikan api kompor. Tanpa perlu membuka tutup panci, diamkan jengkol terendam air rebusan selama 15 menit.

Nggak cuma daun salam, ini trik merebus jengkol agar empuk dan bebas bau cuma tambah 2 bahan dapur

foto: TikTok/@hasanudinhas4

Setelah didiamkan selama 15 menit, nyalakan api sedang lalu rebus kembali jengkol dengan kondisi panci tertutup selama 10 menit.

“Setelah direbus 10 menit, kita diamkan lagi selama 15 menit,” ucapnya.

Nggak cuma daun salam, ini trik merebus jengkol agar empuk dan bebas bau cuma tambah 2 bahan dapur

foto: TikTok/@hasanudinhas4

Tiriskan jengkol jika sudah didiamkan selama 15 menit. Tampak jengkol sudah matang sempurna, bahkan kulitnya sudah terkelupas sendiri. Bilas jengkol pakai air sampai bersih.

Nggak cuma daun salam, ini trik merebus jengkol agar empuk dan bebas bau cuma tambah 2 bahan dapur

foto: TikTok/@hasanudinhas4

Jika sudah, tiriskan jengkol. Karena sudah direbus pakai tiga jenis rempah tadi, bau jengkol jadi hilang tak tersisa.

“Hasilnya lembut banget dan nggak bau,” ungkapnya.

Nggak cuma daun salam, ini trik merebus jengkol agar empuk dan bebas bau cuma tambah 2 bahan dapur

foto: TikTok/@hasanudinhas4

Video milik pengguna TikTok @hasanudinhas4 ini sudah ditonton hampir 200.000 kali, lho.

@hasanudinhas4 bau jengkol ilang,dan empuk #jengkol #masakjengkol #tipsandtricks #masakdirumah #kuliner Kamu Sibuk Omongin Orang Aku Sibuk Cari Uang - Aziz Alvano

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya