Tak perlu dioles pasta gigi, trik bersihkan noda gosong di dasar rice cooker ini ampuh bikin kinclong

Tak perlu dioles pasta gigi, trik bersihkan noda gosong di dasar rice cooker ini ampuh bikin kinclong
foto: TikTok/@sabakimia_

Brilio.net - Rice cooker adalah salah satu jenis alat penanak nasi otomatis. Dulunya, rice cooker hanya bisa digunakan untuk menanak nasi. Namun sekarang, rice cooker juga memiliki banyak sekali fitur yang membuatnya lebih multifungsi. Jadi selain untuk menanak nasi, rice cooker juga bisa diandalkan untuk menghangatkan nasi atau bahkan mematangkan bahan makanan lain.

Banyaknya fungsi rice cooker ini membuatnya lebih sering digunakan, bahkan hampir setiap hari. Nah, tingginya intensitas penggunaan rice cooker berpotensi membuat perabot satu ini jadi kotor. Namun bagian yang sering dibersihkan biasanya hanya panci atau inner pot nya saja. Padahal komponen rice cooker lain juga berpotensi kotor atau bahkan berkerak jika tidak rutin dibersihkan.

Nah, salah satu komponen rice cooker yang rentan kotor adalah bagian dalamnya. Lebih tepatnya, di bagian dasar rice cooker yang berbentuk bulat. Bagian tersebut memancarkan panas dan rentan kotor karena berkerak.

Untuk membersihkan kerak tersebut, sejumlah orang cenderung mengandalkan pasta gigi. Jadi, noda kerak akan diolesi dengan pasta gigi secara merata, barulah kemudian bagian tersebut akan digosok. Usut punya usut, cara ini dapat membuat keraknya terangkat dengan mudah.

Namun alih-alih menggunakan pasta gigi, kamu sebenarnya bisa menggunakan bahan pembersih lain yang lebih ampuh. Seorang pengguna TikTok @sabakimia_ pernah membagikan bahan tersebut melalui salah satu video yang diunggah. Nah, pembersih yang dimaksud ini bukan sabun, lho, melainkan dari bahan dapur.

(brl/tin)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya