Tanpa baking powder, ini trik bikin bakwan jagung agar renyah tahan lama cuma tambah 1 jenis minuman

Tanpa baking powder, ini trik bikin bakwan jagung agar renyah tahan lama cuma tambah 1 jenis minuman
Menarik Ditiru, Nih~ |

Trik bikin bakwan jagung agar renyah tahan lama.

Pertama, iris-iris terlebih dahulu bawang putih dan daun bawang. Kalau sudah, ambil jagung lalu cuci bersih. Pipil dan ulek kasar jagung yang sudah dicuci bersih.

Tanpa baking powder, ini trik bikin bakwan jagung agar renyah tahan lama cuma tambah 1 jenis minuman

foto: TikTok/@rumahvins

Setelah itu, tambahkan tepung terigu serbaguna, lada putih, dan garam ke dalam wadah berisi jagung. Agar tekstur bakwan jagung renyah tahan lama, ia juga menambahkan satu jenis minuman, yakni air es.

“Air adonannya harus pakai air dingin biar bakwan jagungnya selalu krispi,” ungkapnya, dikutip BrilioFood dari TikTok @rumahvins pada Kamis (14/3).

Tanpa baking powder, ini trik bikin bakwan jagung agar renyah tahan lama cuma tambah 1 jenis minuman

foto: TikTok/@rumahvins

Lalu masukkan irisan daun bawang dan bawang putih (yang sudah digoreng sebelumnya) ke dalam wadah. Aduk-aduk sampai semua bahan tercampur sempurna. Tampak dalam video, tekstur adonan bakwan tidak terlalu encer maupun kental, ya.

Tanpa baking powder, ini trik bikin bakwan jagung agar renyah tahan lama cuma tambah 1 jenis minuman

foto: TikTok/@rumahvins

Ambil adonan bakwan sesuai selera lalu masukkan ke dalam minyak goreng panas. Menurutnya, minyak goreng panas juga ampuh membuat tekstur bakwan jagung renyah tahan lama. Selama proses penggorengan, gunakan api kompor kecil dan jangan lupa bolak-balik bakwan jagung agar tidak gosong.

Tanpa baking powder, ini trik bikin bakwan jagung agar renyah tahan lama cuma tambah 1 jenis minuman

foto: TikTok/@rumahvins

Kalau sudah matang dan tampilannya kecokelatan, angkat lalu tiriskan bakwan jagung. Tunggu beberapa saat sampai kandungan minyaknya berkurang. Kalau sudah, bakwan jagung siap untuk disajikan.

Tanpa baking powder, ini trik bikin bakwan jagung agar renyah tahan lama cuma tambah 1 jenis minuman

foto: TikTok/@rumahvins

Menarik buat disantap bersama keluarga.

@rumahvins Tips Bakwan Jagung Tetap Crispy ! Tonton sampai akhir video Resepnya Bahan : Jagung Daun Bawang Bawang Putih Tepung Serbaguna by Vins Lada Putih by Vins Cara Membuat : Cincang bawang putih Potong daung bawang Pisahkan jagung dari bonggolnya Hancurkan jagung (jangan terlalu halus) Tambahkan tepung, lada putih, dan tuang dengan air kulkas Lalu aduk hingga semua tercampur rata Tambahkan potongan daun bawang Goreng bawang putih cincang Masukkan bawang putih cincang yang sudah digoreng ke adonan Aduk lagi hingga semua tercampur rata, sambil panaskan minyak dikompor Goreng adonan di minyak yang sudah panas dengan api kecil Tunggu hingga kecoklatan dan angkat Bakwan jagung siap disantap! *bila ada sisa adonan, bisa disimpan dan digunakan kembali dengan cara tutup wadah dengan plastik wrap, dan simpan dikulkas Selamat mencoba! #resepbakwanjagung #bakwanjagung #bakwanjagungcrispy #bakwanjagungrenyah #bakwanjagung #resepcemilan #resepsimpel Mozart Minuet with violin(815356) -

Cara mudah memipil jagung agar bentuknya utuh dan tak hancur.

Berikut adalah beberapa langkah mudah untuk memipil jagung agar bentuknya tetap utuh dan tidak hancur.

1. Pilih jagung yang tepat.

Pilih jagung yang masih segar dan memiliki butir yang padat. Jagung segar lebih mudah dipipil dan memiliki lebih sedikit kemungkinan untuk hancur.

2. Pemisahan daun.

Pisahkan daun jagung dari tangkainya dengan hati-hati. Ini akan memudahkan akseske bulir jagung tanpa merusaknya.

3. Gunakan pisau yang tajam.

Gunakan pisau yang tajam untuk memotong jagung dari tangkainya. Ini akan membantu dalam menghindari kerusakan yang disebabkan oleh tekanan berlebih saat memisahkan bulir jagung.

4. Pipil secara perlahan.

Dengan menggunakan gerakan tangan yang lembut, pipil jagung dari tongkolnya dengan menggeser tangan dari atas ke bawah. Hindari tekanan yang berlebihan yang dapat merusak butiran jagung.

5. Jaga kehati-hatian.

Jangan memiliki lapisan tipis di sekitar setiap butir yang dapat mudah rusak jikakamu tidak hati-hati. Pastikan kamu memegang jagung dengan lembut saat memisahkan butirnya.

6. Periksa setiap butir jagung.

Periksa setiap butir jagung setelah dipipil untuk memastikan tidak ada yang rusak. Jika ada yang rusak, segera buang untuk menghindari penyebaran ke butiran jagung lainnya.

Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kamu dapat memipil jagung dengan mudah dan menjaga keutuhannya tanpa merusak butirannya.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya