Tanpa diberi garam, ini trik merawat tanaman cabai agar subur dan berbuah lebat pakai 1 bumbu dapur

Tanpa diberi garam, ini trik merawat tanaman cabai agar subur dan berbuah lebat pakai 1 bumbu dapur
Lebih Subur Dan Tumbuh Dengan Sehat. |

Namun alih-alih memberikan solusi lain dengan garam, dia justru menggunakan bahan lain, yakni micin. Bumbu masak ini dipercaya dapat menyuburkan dan melebatkan tanaman cabai. Namun dengan catatan, takarannya harus pas.

Tanpa diberi garam, ini trik merawat tanaman cabai agar subur dan berbuah lebat pakai 1 bumbu dapur

foto: TikTok/@tanduria.co

Dalam video tersebut, dia menggunakan 1 sachet micin berukuran 116 gram. Nah, micin ini dilarutkan dalam 1 ember berisi 5 liter air bersih. Pastikan air yang dipakai tidak mengandung kaporit agar hasilnya bisa maksimal.

Setelah dicampur, aduk-aduk micin tadi sampai larut menggunakan bantuan alat. Pengguna TikTok tersebut menekankan untuk menghindari mengaduknya langsung dengan tangan. Setelah micinnya larut, jangan langsung siram semua untuk satu tanaman.

Tanpa diberi garam, ini trik merawat tanaman cabai agar subur dan berbuah lebat pakai 1 bumbu dapur

foto: TikTok/@tanduria.co

Saat hendak digunakan, ambil 100 ml air micin tersebut. Lalu siramkan ke dalam satu tanaman cabai. Nah, tanaman yang disiram dengan pupuk micin ini pun harus sudah cukup besar atau berusia sekitar 3 minggu setelah dipindah ke pot. Dengan begitu, tanamannya akan semakin subur dan menghasilkan bahan buah (cabai).

Tanpa diberi garam, ini trik merawat tanaman cabai agar subur dan berbuah lebat pakai 1 bumbu dapur

foto: TikTok/@tanduria.co

Dilansir dari whyfarmit.com, micin dapat digunakan sebagai pupuk yang sangat bermanfaat untuk pertumbuhan tanaman. Kandungan nitrogen dan mineral yang tinggi pada micin ternyata dapat menutrisi dan membantu perkembangan tanaman. Tak hanya cabai, penggunaan micin sebagai pupuk juga bisa dipakai untuk menyuburkan tanaman lain. Namun tetap diperhatikan dosisnya supaya tanaman tidak mati atau justru kering.

Tanpa diberi garam, ini trik merawat tanaman cabai agar subur dan berbuah lebat pakai 1 bumbu dapur

foto: TikTok/@tanduria.co

Telah ditonton lebih dari 1 juta kali, video ini sontak menuai atensi warganet TikTok. Ada lebih dari 300 pengguna TikTok yang kemudian memberikan berbagai macam tanggapan melalui kolom komentar. Salah satu di antaranya mengaku trik tersebut sangat terbukti dalam menyuburkan dan melebatkan tanaman cabai.

@tanduria.co Micin untuk melebatkan buah! #taduria #gardening #menanam #gardeningtips Acoustic / violin gypsy jazz - Sheep Sounds

"emank terbukti sii, sy jg pake micin nyiram tanaman cabe sy. hsilx wowww emejing," ujar TikTok @fannie065.

"dicampur air cucian beras suburtt tinggi mamahku pake gini untuk bunga2ny," ungkap TikTok @naura_naufal24.

"iyaa garam mati tanaman daun Sup akuh," papar TikTok @tirza223.

"baru tau mantap berbagilah ilmu terus bos," kata TikTok @ahmadsafeioyoy.

"makasih Infonya, sangat berguna," pungkas TikTok @dewidelgaaa_22.

(brl/lut)

Video

Selengkapnya
  • Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

    Jalan Makan Shiki, resto sukiyaki bergaya kansai daging disajikan dengan permen kapas

  • Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

    Jalan Makan Kari Lam, jualan sejak 1973 membawa rasa nostalgia

  • Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

    Jalan Makan Sroto Eling-Eling, gurihnya kuah dan melimpahnya daging kuliner Banyumas

Review

Selengkapnya